Sesuai dengan tagline Pemilihan Member Single ke-17 JKT48, "Zaman Baru", yang digelar di Balai Sarbini pada Sabtu (22/4), memang banyak hal baru yang terjadi di event tahunan itu.
Yang paling ngejutin tentunya tepilihnya Shani sebagai peringkat pertama, alias center baru JKT48.
Padahal tahun lalu, pemilik nama lengkap Shani Indira Natio ini cuma berada di peringkat 26.
Nah, sebagai member yang pernah terpilih dua kali berturut-turut di Pemilihan Member Single Baru JKT48, Veranda punya komentarnya sendiri.
"Shani itu kayak aku dua tahun lalu. Waktu aku pertama kali dapet posisi pertama," katanya.
Baca Juga: Ini Dia Rahasia Jessica Veranda JKT48, Ternyata Dulunya Dia Di-bully dan Nggak Punya Teman
"Kita sama-sama takut. Aku takut nggak bisa kayak Melody. Pas aku kasih piagam, Shani aku peluk, dia nggak mau ngelepas, 'Kak aku takut' katanya," lanjutnya.
"Aku bilang udah nggak apa-apa, aku yakin kamu bisa. Kalo aku bisa kenapa kamu nggak," tambah member yang baru aja graduate itu.
Tentang kemiripan mereka berdua, Ve nggak bisa bicara banyak
"Belum bisa nilai. Memang banyak yang bilang aku dan shani mirip, tapi kami punya fans masing-masing," paparnya.
Baca Juga: Ini Dia Isi Surat Perpisahan Jessica Veranda untuk JKT48