Folk vs Dangdut: Ini Dia Lagu Favorit Pak Ahok dan Pak Anies, Pilih Siapa Ya...

Selasa, 18 April 2017 | 08:45
Alvin Bahar

Pak Ahok dan Pak Anies (Kompas)

Pemilihan kepada daerah (Pilkada) DKI Jakarta putaran kedua besok! Udah tau siapa yang mau kamu pilih? Anyway, kalo ngomongin kebijakan, rencana, dan program para calon gubernur (Cagub) DKI Jakarta, kayaknya udah sering dibahas dan bisa dicari di mana-mana ya? Gimana kalo sekarang kita bahas lagu favorit mereka? Ada yang setuju dengan para cagub ini? Cek yuk!

Pak Ahok suka Begadang Jangan Begadang

Siapa sangka sosok seperti Basuki Tjahaja Purnama alias Pak Ahok sukanya lagu dangdut?

Yap, bahkan dulu Pak Ahok nggak bercita-cita jadi politisi lho!

"Jadi cita-cita gue itu mau jadi penyanyi sebenernya, sayang pianonya kurang panjang, jadi gagal," kata Ahok kepada Tribunnews.com.

Saat ditanya lagu favoritnya, Pak Ahok menyanyikan sebait lagu dari Rhoma Irama.

Ahok menyanyikan lagu tersebut sambik menampilkan ekspresi lucu dan menggerakkan anggota tubuhnya seakan sedang berjoget.

"Begadang jangan begadang," tutur Pak Ahok.

Pak Anies suka folk!

Kalo Pak Ahok suka dangdut, musik yang bikin goyang, Pak Anies Baswedan justru sebaliknya. Doi suka folk!

Lagu favoritnya adalah Say Africa dari Vusi Mahlasela.

Katanya, lagu itu liriknya solid.

Jadi dangdut apa folk nih? Apapun pilihannya, tetep damai ya!

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya