Duh, Rapper Terkenal Ini Pake Six Pack Palsu di Video Klipnya!

Senin, 17 April 2017 | 12:09
Fadli Adzani

Ludacris

Chritopher Brian “Chris” Bridges, atau yang lebih dikenal sebagai Ludacris, merupakan rapper asal Amerika Serikat yang udah terkenal banget. Nggak Cuma bermusik, ia juga memproduseri beberapa rapper lainnya.

Namun, belum lama ini, ia menjadi pembicaraan di industri musik dunia lantaran menggunakan six pack palsu di tubuhnya. Yap, beneran, HAI nggak boong. Ludacris menggunakan six pack palsu di tubuhnya, untuk memperindah bagian perutnya itu.

Ludacris
Jadi, ia menggunakan six pack palsu pake teknologi komputer di dalam video klipnya yang berjudul Vitamin D.

Hal itu pun nggak ia tampik. Ia nggak berusaha untuk mengelak. Bahkan, ia jujur mengaku bahwa ia menggunakan teknologi CGI dan membuat perutnya menjadi six pack, seperti binaragawan.

“Saya suka bercanda, saya memang orangnya nggak terlalu serius,” ujarnya, ketika diwawancarai dalam acara televisi Conan.

“Ini adalah Ludacris, Ludacris memang gila, memang konyol. Aku hanya ingin memberikan hiburan kepada orang-orang,” paparnya melanjutkan.

Emang nggak ada yang salah sih kalau dia pengen menambahkan six pack di perutnya itu. Itu juga dilakukan di dalam video klipnya, bukan di acara orang lain.

Tapi kalau dilihat-lihat, grafik perutnya itu kayak grafik Grand Theft Auto: San Andreas di Playstation 2, ya!

Tag

Editor : Alvin Bahar