Mau Lihat Travis Barker Nge-Drum Pake Wortel? Cek Di Sini!

Senin, 13 Maret 2017 | 09:30

Bawa-bawa Coldplay dan U2, Travis Barker dan Tom DeLonge

Bagi kalian yang belum tahu, seluruh anggota grup musik punk rock asal Amerika Serikat, Blink-182, adalah vegan atau vegetarian.

Jadi, seorang vegan adalah orang yang tidak memakan daging atau makanan yang berasal dari hewan. Kalau vegetarian, mereka tidak memakan daging, tapi masih mengonsumsi produk makanan dari hewan seperti susu.

Nah, Blink-182 saja mendapatkan penghargaan sebagai band yang paling ramah dengan hewan oleh PETA, People for the Ethical Treatment of Animals, sebuah organisasi yang melindungi hewan-hewan di dunia.

Belum lama ini, Travis Barker, drummer dari Blink-182, ikut berkampanye bersama PETA dengan cara menggebuk drum dengan sayur-sayuran!

Ya, wortel, adalah sayuran yang dipilih oleh Travis untuk menggebuk drum kesayangannya.

Travis Barker Nge-drum Pake Wortel
Maka dari itu, Travis dan anaknya, Alabama, yang masih berusia 11 tahun, meminta orang-orang untuk “bermusik” untuk hewan. Nah, aksi menggebuk drum menggunakan drum ini adalah persembahan dari Travis! Gimana, keren nggak?

Tag

Editor : Alvin Bahar