Momen istimewa kunjungan Raja Salman ke Indonesia sepertinya nggak mau disia-siain oleh Presiden Joko Widodo. Pak Jokowi, yang mulai aktif jadi vlogger, ngajak Raja Salman nge-vlog! Yoi, collabs YouTube paling gokil banget nih!
Dalam vlog yang di-upload Rabu (1/3) itu, Presiden Jokowi juga ngejelasin tentang kunjungan Raja Salman ke Indonesia. Ternyata, kehadiran tamu kehormatan merupakan kunjungan balasan setelah Presiden Jokowi mampir ke Arab Saudi pada tahun 2015 lalu.
“Kunjungan ini juga merupakan kunjungan bersejarah setelah 47 tahun Raja Saudi Arabia ke Indonesia,” kata Presiden Jokowi dalam vlog-nya.
Nggak cuma itu, Raja Salman juga diminta oleh Presiden Jokowi buat menyampaikan pesan kepada rakyat Indonesia yang sedang menonton video itu. Raja yang kini udah berusia 81 tahun itu kemudian menyatakan kegembiraannya saat berada di Indonesia.
“Bagi kami, rakyat Indonesia merupakan saudara dan rakyat yang sangat mulia,” kata beliau dalam Bahasa Arab.
Presiden Jokowi menutup videonya dengan harapan kunjungan Raja Salman ini diharapkan akan meningkatkan hubungan baik yang selama ini udah terjalin antara Arab Saudi dan Indonesia. Tentunya, hubungan yang saling menguntungkan.
Ngomong-ngomong soal vlog Pak Jokowi, vlog pertama doi di-upload pertama kali pada awal Februari lalu, seperti dikutip dari Kompas.com. Vlog perdana Presiden Jokowi kala itu berisi kegiatannya saat akan berkunjung ke Yogyakarta buat ngebuka turnamen sepak bola Piala Presiden. Keren banget Pak! Kapan-kapan, collabs sama HAI dong. Hehehe. (Dimas/Alvin)