Gara-gara Drama Korea Goblin, 8 Tempat Ini Jadi Populer

Senin, 13 Februari 2017 | 14:00
Alvin Bahar

Drama Korea Goblin

Biasanya ketika sebuah film atau serial televisi sedang ramai digandrungi oleh masyrakat, semua elemen di dalamnya pun ikut terkenal. Nggak cuma soal aktor atau aktris utamanya aja, sutradara, pengisi soundtrack, sampai tempat-tempat yang dijadikan tempat shooting pun ikutan populer. Kayak 8 tempat dari serial drama korea Goblin ini nih, yang ramai dikunjungi turis dan penggemarnya. Cek deh:

1. Mirine Holy Site

Di sini Eun Tak mikirin cara untuk memanggil Kim Shin dimana adegan tersebut adalah adegan awal Goblin. Eun Tak mengunjungi Gereja Mirinae Holy Site. Alamatnya di 420, Mirinaeseongji-ro, Yangseong-myeon, Anseong-si, Gyeonggi-do.

2. Pantai Jumunjin

Kim Shin memberikan bunga buckwheat kepada Eun Tak di tempat ini. Tempatnya juga asik buat foto-foto karena terdapat penyewaan properti kayak bunga buckwheat, payung dan syal seharga 1.000 won atau setara dengan Rp 12.000. Alamatnya di 1609, Haean-ro, Jumunjin-eup, Gangneung-si, Gangwon-do.

3. Kebun Borinara Hagwon

Kalo kamu suka sama serial drama korea Goblin, kamu pasti familiar banget sama kebun bunga buckwheat ini. Ini adalah lokasi dimana adegan Kim Shin meminta Eun Tak untuk mencabut pedang yang ada di dadanya. Tempat ini juga menjadi tempat favorit dari Kim Shin untuk bersantai. Alamatnya yaitu di 158-6, Hagwonnongjang,gil, Gongeum-myeon, Gochang-gun, Jeollabuk-do.

4. Taman Danau Cheongnaho

Memiliki pemandangan malam yang indah karena bisa melihat lampu-lampu gedung tinggi di sekitar lokasi. Disini Kim Shin pernah ngobrol bareng sama Eun Tak. Alamatnya di Incheon Cheongna International City, 59, Crystal-ro, Seogu, Incheon. Masyarakat juga mengklaim tempat ini sebagai tempat favorit untuk jalan-jalan santai.

5. Toko Buku Bekas Baedari

Dengan dinding warna kuning cerah, toko ini berhasil masuk ke dalam adegan Goblin beberapa kali. Di sini tersedia banyak koleksi buku, kalo kamu pecinta buku kamu pasti akan suka banget ke sini apalagi bau khas buku akan tercium banget di toko ini. Alamatnya di Jungang-ro, Dong-gu, Incheon.

6. Yongpyong Resort

Eun Tak bekerja paruh waktu di resort ini. Eun Tak juga sempat menaiki gondola terpanjang di Korea Selatan di sini. Alamatnya di Olympic-ro, Daegwallyeong-myeon, Pyeongchang-gun, Gangwon-do.

7. Jembatan Pejalan Kaki

Dewa kematian bertemu dengan jodohnya yang bernama Sunny di sini. Jembatan ini berada di dekat Stasiun Yongdap, Seoul Subway line dua. Alamatnya yaitu 159, Salgoji-gil, Seongdong-gu, Seoul.

8. Wihara Woljeongsa

Di hutan dan jembatan yang ada di sekitar tempat ini dipilih menjadi tempat pengakuan Kim Shin kepada Eun Tak. Wihara Woljeongsa adalah salah satu tempat bersejarah di Korea Selatan dan telah ada lebih dari 1000 tahun yang lalu. Alamatnya di 374-8, Osandae-ro, Jinbu-myeon, Pyeongchang-gun, Gangwon-do.

Pokoknya kalo kamu mau liburan ke Korea Selatan, jangan lupa deh untuk mampir ke 8 tempat tersebut. Selain asik buat jadi spot foto, kamu juga bisa pamer ke temen-temen penggemar serial drama korea Goblin lainnya. Hehehe. (Nurul/Alvin)

Sumber: Korean Tourism Organization, Kompas

Tag

Editor : Alvin Bahar