Setelah Ikan Tongkol, Kuis Tebak Ikan Jokowi Bikin Ngakak Lagi

Jumat, 10 Februari 2017 | 12:00
Hai Online

Setelah Ikan Tongkol, Kuis Tebak Ikan Jokowi Bikin Ngakak Lagi

Presiden Jokowi emang suka bikin Kuis ikan, kalo murid SD pernah dapet tebakan 4 nama ikan, Kali ini ibu-ibu dapet 7 pernyataan nama ikan. Bisa jawab nggak ya, kuy simak percakapannya yang bikin ngakak.

Jadi, saat ngebagiin Pemberian Makanan Tambahan (PMT), Program Keluarga Harapan (PKH), dan Kartu Indonesia Sehat (KIS) di Desa Rumah Tiga, Kecamatan TelukAmbon, KotaAmbon,Maluku, PresidenJoko Widodokembali ngasih kuis berhadiah sepeda kepada warga. Sudah bisa diduga, pertanyaan Pak Jokowi adalah tentang nama-nama ikan.

Nah, ngintip cuplikan tayangan dari Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Rabu (8/2/2017), kuis berhadiahJokowiyang ini kembali bikin ngakak warga yang hadir, sebabJokowimeminta seorang ibu yang menggendong anaknya, untuk menjawab tujuh jenis ikan.

Tahu nggak sih, tawa warga kali ini bukan karena salah menjawab atau kepleset, melainkan karena jawaban yang disampaikan si ibu tidak diketahui banyak olehJokowi.

"Ikan Kawalingga!" jawab ibu yang menggendong anaknya bersemangat.

"Hah? benar ada? Ikan apa? Kawalingga? Ya udah, satu, lainnya apa?" tanyaJokowilagi.

"Ikan Momar!" jawab si ibu lagi.

"Apa? Ikan Momar? Apa lagi itu? Bener ada? Duh, saya enggak tahu semuanya. Ini bahasa sini semua sih," kataJokowidisambut tawa warga.

"Tiga, ikan apa lagi," tanyaJokowi.

"Ikan Pareng-pareng!" tutur si ibu menjawab.

Kali ini,Jokowi yang geleng-geleng kepala dan tertawa. Sebab, ia tidak tahu sama sekali jenis ikan tersebut. "

Apa lagi itu. Bener ada?" KataJokowisambil terkekeh.

"Ikan Tomu," jawab si ibu lagi.

"Hah? Ikan tomu? Kok sulit-sulit gitu ya," ucapJokowi terheran-heran.

"Ikan Cakalang, ikan Bandeng, ikan Nila," jawab si Ibu lagi menuntaskan tujuh pertanyaan dariJokowi.

"Saya tahu semuanya itu. Sudah, sepedanya diambil," kataJokowi.

Ibunya nggak ambil sepeda?

Ternyata, si ibu tidak langsung ambil sepeda, tetapi sebelumnya dia meminta izin dulu kepadaJokowiuntuk berfoto bersama.

"Sudah diberi sepeda minta foto," kataJokowidisambut gelak tawa warga, juga para menteri yang ikut hadir.

"Ibu nih gimana sih," tuturJokowitersenyum, sementara si ibu sibuk membuka aplikasi foto di ponsel pintarnya.

"Sudah, sini," kata Jokowiseraya si ibu dan anaknya berdiri di sisi kananJokowi dan difoto oleh ajudan Presiden.

"Sudah, sepedanya diambil," kataJokowikepada si ibu, sementara warga riuh bertepuk tangan.

Ih senangnya!

Editor : Hai Online

Baca Lainnya