Heboh! Harga Ikan Cupang Adu Ini Setara Motor CBR. Apa Istimewanya?

Senin, 21 November 2016 | 07:00
Hai Online

Ikan Cupang mirip bendera Thailand

Siapa ngira kalo seekor ikan cupang dengan warna mirip bendera kebangsaan Thailand, laku terjual seharga 1.530 dolar AS atau kira-kira Rp 20 jutaan yang setara dengan harga motor CBR nih, guys!

Dalam sebuah lelang online, ikan Cupang tersbeut jadi rebutan sehingga banyak orang yang ingin memilikinya, terutama para pecinta betta fish di dunia.

Pastinya, angka 20 juta ini jadi rekor penjualan termahal di dunia, untuk ikan yan biasa diadu dalam akuarium mini tersebut.

Ya, ikan cupang atau the Siamese fighting fish atau juga betta splendens, secara penampakan biasa dikenal memiliki sirip yang berwarna-warni indah. Seperti dilansir dari Kompas.com, ikan jenis ini biasa dipakai sebagai ikan aduan.

*kawasaki pulsar 200N seharga 20 jutaan
Lantas apa keistimewaan ikan cupang mirip bendera Thailand ini?

Coba perhatikan deh, badan ikan tersebut ternyata verwarna biru, dengan garis putih horizontal di bagian perut, serta warna merah sejajar di sirip bawahnya.

Ikan unik ini menjadi perbincangan heboh di dunia maya, setelah pemiliknya Kachen Worachai mengunggah foto di grup lelang di Facebook.

Kachen, Kamis (17/11) bilang , dia ngarep ada orang yang mau membeli ikan tersebut. Padahal lelang sudah ditutup pada 8 November.

Namun dia sempat terkejut ketika ada orang yang menawar dengan harga 285 dolar AS, di hari kedua setelah dia mengunggah foto itu.

"Saya nggak pernah menyangka ikan saya akan laku semahal itu," katanya.

Lelaki berumur 40 tahun pemilik toko serba ada itu menangkarkan ikan cupang sebagai hobi.

Dia mengunggah sejumlah foto pada 6 November lalu, dengan harga awal 2,8 dolar AS.

Kachen mengatakan, harga tertinggi yang pernah dia terima adalah 671 dolar AS.

"Kesempatan untuk mendapatkan ikan cupang dengan warna semacam ini memang macam 1:100.000 ikan," kata dia.

"Telah banyak orang yang coba menangkarkan ikan sejenis untuk menghasilkan warna yang demikian, namun keberuntungan sedang berada di pihak saya," kata dia.

Wah beruntung seklai pak Kachen ini, jadi langsung beli motor cash dong?

Editor : Hai Online