Don’t Breathe Bisa Jadi Obat kangen Film Thriller

Rabu, 31 Agustus 2016 | 04:02
Hai Online

Salah satu adegan dalam film Don't Breathe.

Apa kabar film ber-genre thriller di Indonesia? Setelah disuguhkan 10 Cloverfield Lane beberapa saat lalu, kayaknya baru film thriller karya Fede Alvarez ini aja yang kira-kira cukup bisa mengobati kerinduan kita sama film thriller. Dan untungnya, beberapa hari yang lalu, HAI berkesempatan menyaksikan film ini duluan, lho. Yap, film ini berjudul Don’t Breathe.

Baca juga: Sudah Siap Nonton? Film Ini Bikin Kita Beneran Susah Napas

Seperti judulnya, wah asli, deh, film ini sukses banget bikin seisi studio terkaget-kaget bahkan teriak histeris. Meski ini bukan film horror dan nggak ada hantunya (eits, jangan ketipu sama posternya yang mirip poster film horror, ya!), semua penonton seolah-olah merasakan takut berjamaah. Sensasinya, sama kayak nonton Lights Out, mungkin.

Well, ceritanya sendiri sebetulnya nggak menyeramkan. Hanya aja, bikin geregetan. Sepanjang 80-an menit durasi film ini, kita bakal disuguhkan cerita pertahanan diri dari seorang kakek veteran buta yang merasa terancam karena rumahnya dimasuki oleh sekelompok orang yang mencoba mencari harta di sana. Yang bikin geregetan itu, sekelompok orang ini masih muda-muda, dan bakal kelihatan tengil banget gayanya di sini. Tapi, meski mereka masih kuat secara fisik, belum tentu mereka bisa begitu aja mengalahkan si kakek tadi.

Lanjut, sekedar saran aja nih, film ini bisa jadi cocok banget, lho, buat lo yang mau ngajak gebetan atau pacar buat nonton. Karena, bisa jadi cewek-cewek lo bakal nempel, bro! Jadi, jangan pikir kalo cewek itu bakal nempel waktu lo ajak nonton film horror doang.Thrillerpun bisa bikin kita ketakutan!

Sepanjang film, efek suara yang ditimbulkan juga dibuat ciamik, bikin penonton merasakan betul menjadi sosok Rocky (Jane Levy), sang cewek pemeran utama yang lagi berusaha kabur dari cengkeraman kakek buta yang diperankan Stephen Lang. Visual yang disajikan juga bikin kita ngerasain banget ketegangan yang dialami sama Rocky dan teman-temannya. Selain itu kerennya, film ini cukup minim tokoh, lantaran hanya dimainkan oleh 4 orang tokohutama yang mampu membuat cerita terlihat berkesinambungan bahkan sama sekali nggakmembosankan. Ada juga, sih, beberapa tokoh tambahan. Tapi, perannya nggak gede-gede banget.

Baca juga: Don't Breathe: Takut Bukan Karena Hantu

Anyway, pastinya setelah lo nanti menyempatkan diri buat menonton film ini, lo bakal bisa memetik pesan moral yang ditawarkan. Selain akting para aktornya yang keren banget, plus tampilan visualnya yang mendukung, alur yang ditawarkan juga berhasil bikin penonton nggak mudah meremehkan film ini. Semua disajikan dengan apik. Yaa, kalau kata salah satu pelajar SMA yang HAI ajak nonton bareng, sih, film ini berhasil mendapatkan skor 8,5 dari 10. Keren banget tuh berarti!

(Retno Novitasari Sella ‘HAI School Crew’/Jeanett)

Tag

Editor : Hai Online