Bak pahlawan pulang dari medan Perang, Gloria Nataparadja Hamel disambut meriah oleh iring-iringan dari keluarga besar Dian Didaktika. Tidak hanya teman-teman SMA, melainkan siswa SD dan SMP Islam Dian Didaktika juga ikut menyambut kedatangan cewek 16 tahun itu dengan suka cita.
"Dengan kebanggaan, kami menyambut warga Dian Didaktika yang belakangan terkenal di seantero Indonesia, inilah tim paskibraka SMA Dian Didaktika. Semuanya sudah diatur olehNya dengan Indah sehingga kita bisa sedemikian ini," ucap pembawa acara menyambut kedatangan Gloria Hamel, Senin (29/8) pagi.
Sebenarnya acara "Selamat Datang" yang berlangsung di Auditorium Dian Didaktika, Depok itu tidak hanya menyambut Gloria Hamel yang masuk dalam tim Paskibraka Nasional 2016 untuk kemudian digugurkan namun diberi kesempatan ulang menjadi tim penurunan bendera pusaka pada 17 Agustus lalu, akan tetapi dua siswa SMA Dian Didaktika lainnya juga disambut, yakni Tanissa Arsy Fauzy dan Dimas Wira Dharmawan yang juga merupakan bagian dari tim Paskibra sekolah baru pulang bertugas dari pengibaran bendera di Depok.
"Iya, ini hari pertama aku masuk sekolah sejak dipulangkan dari karantina pada rangkaian upacara pengibaran kemarin, ada banyak banget acaranya, jadi baru pulang (ke rumah.red) tanggal 25 Agustus kemarin," ulas Gloria saat ditemui HAI sebelum acara dimulai.
Gloria, pada hari ini mengalami dua kali penyambutan, pertama saat ia masih menggunakan seragam putih-putih dan kerudung penutup kepala putih seperti teman-teman siswi lainnya, namun tiba-tiba upacara di sekolah diadakan untuk menyambut kedatangan Gloria dan tim paskibra sekolah yang lain.
Tidak lama, sekolah mendapat kunjungan dari Camat Depok dan Yayasan Dian Didaktika untuk mengadakan acara penyambutan warga Dian Didaktika, kali ini Gloria justeru ke sekolah mengenakan pakaian seragam paskibraka lengkap dengan baret hitamnya. Iring-iringan meriah pun terjadi lengkap dengan drum band.
Tidak lupa, dengan bangga semua hadirin ikut menyanyikan lagu kebanggsaan Indonesia Raya.Selanjutnya, Tim Paduan Suara dari SD Dian Didaktika yang belum lama memenangkan lomba juga ikut memeriahkan acara tersebut.
Kabarnya, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nachrawi akan ikut dalam penyambutan, namun sudah dikonfirmasikan dari pihak sekolah bahwa Menpora tidak bisamengunjungi sekolah dan ikut dalam rangkaian penyambutan lantaran pesawat terhambat di Gorontalo.