Kenapa Gloria Lebih Viral daripada Cewek Pembawa Baki Bendera Pusaka?

Kamis, 18 Agustus 2016 | 07:45
Hai Online

Gloria Hamel jadi tim Gordon

Setiap tahun, media menyoroti banyak kejadian yang terduga maupun yang tidak terduga selama proses pengibaran bendera pusaka.

Yang terduga biasanya, selama menayangkan proses pengibaran bendera, media TV senang menyoroti salah satu sosok yang dianggap bisa mewakili puluhan anak Indonesia yang ikut dalam tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), yaitu sosok putri pembawa baki bendera pusaka.

Sosok ini seringnya selalu dibahas, termasuk pada Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-71 kemarin.

Nama Nilam Sukma Pawening dan Cut Aura Maghfirah sempat dibahas pada upacara di Istana Merdeka, Rabu (17/8) kemarin. Jika Nilam yang asal SMAN 67 Jakarta menginspirasi kita pada upacara pengibaran. SementaraCut Aura dari SMA Negeri 1 Jeumpa Puteh Banda Aceh ini juga sempat dibicarakan publik lantaran jadi pembawa baki bendera pusaka di upacara penurunan bendera.

Namun sayang, kedua sosok ini tidak begitu viral jika dibandingkan dengan kejadian yang menimpa Gloria Natapradja Hamel dari SMAI Dian Didaktika yang didaulat menjadi tim Gordon Penjaga pada upacara sore kemarin.

Nah, pembahasan Gloria yang digugurkan dari paskibraka lantaran ketahuan punya paspor Perancis itu ternyata dipilih publik untuk dibahas lebih lanjut. Sampai sekarang kasuznya masih terus dicari orang, bahkan masih banyak yang penasaran dengan pengakuan baru dan profilnya.

Namun tahukah kalian, selain kasus Gloria yang viral pada perayaan HUT RI ke-71 ada lima kejadian lain yang viral berskala dunia lantaran melakukan kesalahan yang nggak terduga sebelumnya.

Berikut ini adalah Kumpulan Insiden Tak Terduga Saat Pengibaran bendera di Istana!

sumber: Tribunnews.com

Tag

Editor : Hai Online