6 Rekor Yang Tercipta di Final Euro 2016

Senin, 11 Juli 2016 | 01:45
Alvin Bahar

Portugal

Seleccao - julukan tim nasional Portugal - menang tipis 1-0 atas tuan rumah berkat gol Eder pada menit ke-109. Portugal menjadi juara Euro ke-10 sejak pertama kali diselenggarakan. Keberhasilan Eder menjadi penentu kemenangan pada laga final itu juga menorehkan catatan khusus. Dia termasuk golongan pemain pengganti yang bisa mencetak gol pada laga final. Selain itu, sejumlah rekor mengiringin keberhasilan Portugal menjuarai Euro 2016seusai mengalahkan Perancis di Stade de France, Minggu (10/7). Berikut ini daftar rekor yang tercipta di final Euro 2016:

1 - Pemain termuda

Renato Sanches menjadi pemain termuda yang tampil di final Euro. Usianya baru 18 tahun 327 hari saat mengantarkan Seleccao menjadi juara. Penampilan apiknya selama Euro 2016 juga berbuah manis. Dia dianugerahi gelar pemain muda terbaik turnamen.

2 - Pemain tertua

Rekor pemain tertua juga dimiliki Portugal. Ricardo Carvalho menjadi pemain tertua yang berhasil memenangi Euro. Pada 10 Juli 2016, usianya 38 tahun 53 hari. Carvalho sempat menjadi pilihan utama di lini belakang Portugal pada fase grup. Namun, posisi dia tergeser oleh Jose Fonte yang tampil cemerlang sejak fase gugur.

3 - Sepi gol

Final Euro 2016 merupakan kali pertama tak ada gol yang tercipta selama 60 menit. Catatan terlama sebelumnya terjadi pada 1996, ketika itu Patrik Berger - gelandang Rep. Ceko - baru mencetak gol pada menit ke-59.

Laga Portugal versus Perancis merupakan final keenam yang harus ditentukan melalui perpanjangan waktu. Namun, dalam lima edisi sebelumnya, tak pernah terjadi hasil imbang tanpa gol.

Tag

Editor : Alvin Bahar