Zat Kimia, Band Asal Bali Merilis Single Dalam Diam Tentang Hari Raya Nyepi

Selasa, 15 Maret 2016 | 13:52
Salman Achmad

Zat Kimia Band Asal Bali yang Merilis Single Tentang Hari Raya Nyepi

PelaksanaanHari Raya Nyepi yang dilakukan oleh umat Hindu di Bali beberapa waktu lalu adalah bagian dari tradisi kepercayaan masyarakat setempat. Uniknya ada sebuah band bernamakan Zat Kimia yang merilis sebuah single yang bertemakan tentang Hari Raya Nyepi tersebut. Zat Kimia sendiri diperkuat oleh Ian Joshua Stevenson pada vokal dan gitar, Nobertus Rizki pada drum, I Nyoman Chrisna Winata pada gitar, danEdy Kurniawan pada bass.

Dengan mengambil judul "Dalam Diam", band yang mengusung genre Alternative Rock iniberusaha menyampaikan maksud dan tujuan mereka tentang Nyepi yang sangat sakral bagi umat hindu tersebut.

Nyepi merupakan perayaan Tahun Baru Saka di Bali, diawali dengan tidak adanya suatu aktifitas apapun diluar rumah, tanpa ada sinar cahaya atau lampu, suara dan segala bentuk keramaian. Di single terbaru mereka yang berjudul "Dalam Diam", Zat Kimia menempatkan Nyepi tidak hanya sebagai tradisi belaka, apalagi budaya. Melainkan sebuah momen untuk pengistirahatan bumi, dalam dan manusia. Hal ini jadi dirasa pas dengan kampanye anti reklamasi yang keras diperjuangkan oleh banyak warga di Bali.

Video klip dengan durasi 6 menit ini menjadi sangat spesial untuk Zat Kimia, yang pastinya nggak ada hubungannya dengan Musikkimia.

Editor : Hai Online