Handphone ini Bisa Diajak Mandi dan Sabunan

Senin, 07 Desember 2015 | 08:15
Hai Online

Kyocera DIGNO rafre

Handphone anti air yang bisa diajak berenang itu sudah banyak, sudah biasa. Bagaimana kalau ponsel yang bisa dicuci dengan sabun?

Ya, benar. Ponsel buatan Kyocera, yaitu seri DIGNO rafre benar-benar bisa dicuci menggunakan sabun, bahkan tahan diguyur dengan air hangat hingga suhu 43 derajat celcius.

Handphone tersebut memang dibekali dengan sertifikat anti air, IP5/IPX8. Menariknya, layar sentuh DIGNO rafre tetap berfungsi lancar kendati dalam keadaan basah.

Tampilan luar ponsel ini sebenarnya nggak berbeda dengan ponsel pada umumnya. Desainnya sederhana dengan pilihan warna cerah, yaitu pink, putih dan biru.

Sebagaimana dilansir KompasTekno,Jumat (4/12/2015), bagian casing belakang DIGNO rafre dibekali sebuah lapisan khusus yang bisa menyembuhkan diri sendri. Sedangkan bagian depan dilindungi kaca Dragontail X.

Spesifikasi lainnya adalah layar 720p berukuran 5 inci, sistem operasi Android 5.1 Lolipop, RAM 2 GB, baterai 3.000 mAh dan memori internal 16 GB dengan tambahan perluasan hingga 128 GB menggunakan microSD.

Pengguna yang berminat bisa membelinya dengan harga banderol 57.420 yen atau setara Rp 6,2 juta. Sayangnya, Kyocera baru menyediakannya untuk pasar Jepang.

Berikut ini videoDIGNO rafre ketika sedang dicuci menggunakan air dan sabun.

Baca Juga:

Ini Kira-Kira Harga Ponsel Android BlackBerry

Biar Kapok, Guru Hancurkan Ponsel Muridnya

Ini Dia Bocoran Lengkap Ponsel Android 6.0 Pertama

Source: Kompas.com

Tag

Editor : Hai Online