Simbol “Peace for Paris” Dibuat dalam Semenit, Ini Cerita di Baliknya.

Senin, 16 November 2015 | 01:30
Hai Online

Simbol “Peace for Paris” Dibuat dalam Semenit

Di media sosial, banyak sekali netizen yang menyatakan kepedulian terhadap kejadian teror di kota Paris kemarin, salah satunya, dengan cara yang sama, yaitu memajang lambang Peace for Paris. Simbolyang simpel tapi penuh makna ini memang pas banget untuk menggambarkan kepedulian. Simbolpeaceyang emang udah mendunia itu diplesetkan dengan menambahkan gambar menaraEifeldi dalam lingkaran.

SimbolPeace for Paris ini langsung menyebar seketika, nggak sampai 24 jam sejak pertama kali di-postjutaan orang udah menggunakannya sebagai profil picture, bahkan ada yang mencetaknya ke kaos, poster dan bendera.

Peace for Paris karya Jean Jullien yang disebar
Tapi tahukah kamu kalau logo ini dibuat nggak lebih dari semenit oleh seorang desainer yang sedang berlibur diParis?

Yap, dia adalah Jean Jullien, seorang illustrator asal Perancis yang sebenarnya menetap di London ini sedang berlibur di Paris ketika teror terjadi. Saat mendengar kabar tersebut, ia sedang duduk di depan laptop dansketch book-nya. Secara spontan ia tergerak untuk membuat simbolPeace for Paris tersebut.

“Sejujurnya, saya nggak bikin sketsa coret-coretannya. Ini adalah reaksi. Hal pertama yang muncul di kepala adalah ide tentang perdamaian, kita semua butuh perdamaian. Lalu saya mengingat symbol kota Paris, dan pastinya menara Eifel adalah yang pertama kali muncul di kepala. Saya menghubungkan keduanya. Nggak banyak proses kerja saat pembuatannya. Ini adalah bentuk insting, reaksi manusia bukan reaksi saya sebagai illustrator,” jelasnya kepadaWired.com.

Simbolini Jean buat dalam hitungan menit, setelah membuatnya disketch bookdengan menggunakan kuas dan tinta, ia selesaikan di laptopnya dan langsung mengunggahnya ke media sosial pribadinya.

Disusul ratuan love, ini rahasianya...

Editor : Hai Online

Baca Lainnya