Kampus Ini Larang Mahasiswanya Pacaran

Senin, 09 November 2015 | 03:30
Hai Online

suap-suapan ala sinetron

Pernah dengar dong ada beberapa temen kita yang pacaran sejak SMA dan lanjut sampai kuliah. Kadang, kita jadi suka melihat mereka saling memberi perhatian di kelas atau bahkan terlihat sedang pacaran di taman, perpustakaan atau kantin kampus kita.

Untuk beberapa kampus tidak mempermasalahkan jika mendapati mahasiswanya berpacaran di kampus. Namun bagi kampus satu ini, mereka punya peraturan berbeda.

Alih-alih menyambut “Hari Single” dan demi menjauhkan pertunjukan “mesra” di lingkungan kampus, sebuah universitas di Jilin, China, mengeluarkan peraturan unik dan khusus yang ditujukan bagi mahasiswanya yang sudah memiliki pasangan di kampus yang sama.

Seperti dilansir dari situs Shanghaiist pada Minggu (8/11) kemarin, peraturan ini baru diterima warga kampus pada 3 November 2015 melalui situs web kampus mereka. Sontak, kabar ini membuat mahasiswa di Jilin University of Architecture terkejut, karena mereka jadi nggak bisa bebas berbagi kasih dengan pasangan di kampus tercinta.

Padahal, bagi warga China, terlebih yang sudah berpasangan,_resmi atau pacaran. Kadang menyuapi pacar atau memegang tangan dan memeluk adalah suatu bentuk perhatian dan lumrah dilakukan. Baca: 4 Larangan Member JKT48

Meski begitu, dengan adanya larangan tersebut, beberapa mahasiswa langsung merespon aturan ketat yang telah dikeluarkan kampusnya tersebut.

“Gue bisa menerima aturan ini dan nggak akan melanggarnya,” kata salah seorang mahasiswi melaporkan aturan main kampusnya. “Secara gue nggak punya cowok juga,” katanya.

Yaelah sis, bilang aja jomlowati.

Tapi beneran sih, dari laporan beberpaa mahasiswa lain, menyambut hari single itu, kampus mereka, terutama di bagian cafeteria nggak kelihatan ada pasangan yang slaing suap-suapan atau memeluk pasangannya.

Nah, genk, kalo di kampus kalian ada aturan seperti ini, menurut kalian bagaimana? Apakah cukup menyama-ratakan hak para jomlo atau justru adanya aturan “dilarang mesra” di kampus akan mencegah mahasiswa dari perbuatan dosa namu nikmat? Komentar dong!

Tag

Editor : Hai Online