Last Child : Jurus Andalan Stinky

Sabtu, 03 Juli 2010 | 20:07
Sekar Seruni (old)

Last Child Jurus Andalan Stinky

Memang perlu pancingan ampuh untuk bikin atmosfer seru di depan panggung. Hal ini berlaku banget buat para personil Last Child yang Sabtu (3/7) lalu tampil di panggung Dunia Bola Telkomsel yang digelar di Gor Bulungan. Para penggemar mereka memang sudah siap di depan panggung, ta[i semuanya masih melempem, jack! Belum bikin geregetan!

Beruntung Last Child punya persiapan jurus ampuh, kelar membawakan beberapa lagu sebelumnya, akhirnya juus tersebut keluar, yaitu membawakan cover lagu Mungkinkah dari Stinky! Sekilas lagu tersebut memang lembek, tapi faktanya lagu lawas tersebut sukses mereka bawakan dengan asik dan membuat semuanya bernyanyi bersama. Penonton seperti terhibur tiada terkira deh. Gokil!

By the way, boleh juga jurusnya. Besok-besok bisa request Keong Racun nggak, bro? Hehe..

Tag

Editor : Sekar Seruni (old)