Katy Perry dan Russell Brand Anti Kado Natal

Selasa, 28 Desember 2010 | 03:03
Sekar Seruni (old)

Katy Perry dan Russell Brand Anti Kado Natal

Meski baru saja dimabuk cinta setelah menikah bulan Oktober lalu, tapi Katy Perry dan Russell Brand memutuskan untuk tidak saling memberi hadiah Natal. Mereka justru lebih senang berbagi pengalaman musim liburan pertama mereka sebagai pasangan suami istri.

"Sungguh, kami tidak merayakan tahun ini karena kami akan melakukan pengalaman saja," papar Katy Perry dilansir dalam Digital Spy.

Bagi Perry, seluruh hidupnya adalah pengalaman, terutama dalam beberapa tahun terakhir dan terlebih tahun ini, karena dirinya kini sudah punya pasangan hidup.

Pelantun Firework ini juga mengungkapkan bahwa dia berencana untuk menyumbangkan beberapa pakaiannya untuk amal selama musim Natal.

Wah, siapa yang berminat?

Foto: Getty Images/ Mark Ralston

Tag

Editor : Sekar Seruni (old)