Bocoran Album Baru 'Vulnerable' The Used

Jumat, 20 Januari 2012 | 16:40
Eddy Suhardy/Alvin Bahar

Bocoran Album Baru Vulnerable The Used

The Used telah mengumumkan detail lengkap dari album terbaru mereka berikutnya berjudul Vulnerable. Band Emo asal Utah ini akan merilisnya pada tanggal 26 Maret ini dan mengenai materinya, mereka telah menyiapkan 12 track jagoan.

Album ini merupakan follow-up dari album sebelumnya di tahun 2009 'Artwork' dan diproduseri oleh frontman band Goldfinger John Feldmann yang juga pernah menangani album Panic! At The Disco, Lostprophets, Good Charlotte, dan Ashlee Simpson.

Mengenai hits pembuka, The Used memilih I Come Alive di album Vunerable ini. Berikut adalah list lengkapnya:

'I Come Alive''This Fire''Hands and Faces''Put Me Out''Shine''Now That You're Dead''Give Me Love''Moving On''Getting Over You''Kiss It Goodbye''Hurt No One''Together Burning Bright'

Tag

Editor : Eddy Suhardy/Alvin Bahar