Pee Wee Gaskins Main FTV

Rabu, 22 Februari 2012 | 05:23
Rian Sidik (old)

Pee Wee Gaskins Main FTV

Ada kabar baru buat Dorks (sebutan penggemar PWG). Bukan dalam bidang musik, melainkan dunia film. Pee Wee Gaskins (PWG) bersama Starvision membuat produksi Film Televisi (FTV) lewat naskah yang dibuat Cassandra Massardi.

"Judulnya sih masih tentatif. Antara Dorks Can Love atau Dorky Love. Genrenya sih lebih kepada drama komedi fiktif," ujar Dochi.

Ceritanya sendiri berkisah tentang usaha Deo (Dochi), seorang dork yang menggebet cinta gadis idaman Amanda (Wichita). Dibantu oleh sahabat-sahabatnya, Echa (Omo), Aldo (Aldy), Billy (Ayi) dan Sunny (Sansan) yang membantu bikin strateginya. Agedannnya sendiri dibuat sangat lucu dengan karakter setiap personil PWG dibuat beda.

Kalau nggak ada halangan, kabarnya Film Televisi ini bakal tayang bulan Februari ini. bagaimana aksi Dochi, Omo, Aldy, Ayi dan Sansan?

Tag

Editor : Rian Sidik (old)