Bertempat di Mata Elang Indoor Stadium, Ancol, Jakarta, SUM 41 kembali sukses menghibur para penggemarnya di Indonesia setelah sebelumnya sempat mampir ke Jakarta pada 2008 silam. Band asal Kanada yang tampil dengan formasi baru yaitu Deryck Whibley, Tom Thacker, Jason McCaslin dan Steve Jocz ini membuka penampilan dengan Reason To Believe yang diambil dari album teranyarnya yang juga menjadi tajuk dari konser kali ini.
Lanjut lagu kedua yaitu Hell Song, Deryck sang frontman membuat gebrakan dengan mengijinkan para penggemarnya untuk naik ke panggung dan menyaksikan langsung penampilan mereka dari atas panggung. Wow! Memainkan sekitar 19 lagu, yang kebanyakan diambil dari album lamanya, SUM 41 juga beberapa kali meng-cover beberapa lagu anyar dari band kenamaan tahun 80-90'an seperti Van Hallen, Motorhead, Metallica, Queen dan The Rolling Stones untuk menunjukan skill gitaris baru mereka, Tom Thacker yang memang mumpuni memainkan berbagai jenis aliran musik.
Untuk dua nama band yang terakhir, Deryck dan kawan-kawan menampilkan cover lagu dengan utuh. Lagu We Will Rock You dan Paint It Black pun sukses mewarnai konser band punk rock ini yang menyisakan janji oleh Deryck bahwa mereka pasti akan kembali lagi secepatnya.