Sutradara Men In Black 3, Barry Sonnenfeld dikabarkan akan segere menggarap sebuah film yang mengambil inspirasi dari sebuah buku komik terkenal dari DC Comics. Walaupun belum ingin membocorkan kisah apa yang akan diangkat kali ini, yang pasti Barry tengah melakukan pembicaraan dengan Warner Bros yang siap membiayai film ini.
Seperti yang dilansir oleh Digital Spy, Barry membocorkan sedikit kalau kisah yang akan diangkat adalah dari komik DC Comics era 60-an. "Anda tahu, aku tengah melakukan pembicaraan mengenai penggarapan sebuah franchise film yang didasarkan dari sebuah komik yang belum pernah ada sejak tahun 60-an. Tetapi ini terlalu awal untuk membicarakan hal tersebut." katanya.
Barry memutuskan untuk bekerja sama lagi dengan Warner Bros setelah mengetahui bawah WB punya hak untuk memiliki referensi yang dia butuhkan dari DC Comics.