Inglourious Basterds

Selasa, 06 Oktober 2009 | 08:45
Adry Pratono

Inglourious Basterds

Sekali lagi Quentin Tarantino membuktikan kualitasnya sebagai sutradara. Inglourious Basterds adalah yang dimaksud. Film yang dibintangi Brad Pitt, Christoph Waltz, Diane Kruger dan sederet nama lain terlampau sayang untuk dilewatkan. Quentin Tarantion mengemas film ini dalam beberapa chapter seperti membaca sebuah novel, dia menggambarkan penokohan film ini dengan detil dan kuat.

Film ini berlatar masa pendudukan Jerman di Prancis tahun 1941-1944. Ada tiga tokoh utama difilm ini. Letnan Aldo Raine (Brad Pitt) seorang indian yang masuk ke Perancis untuk mengalahkan Nazi. Shossana Dreyfus (Melanie Laurent) seorang Yahudi yang keluarganya dibunuh tentara Nazi dan berkesempatan balas dendam. Terakhir adalah Kolonel Hans Landa (Christop Waltz), seorang pemburu Yahudi andalan Jerman.

Semua diceritakan detil dan terpisah. Bagaimana Aldo Raine dan tujuh orang anak buahnya menjadi pasukan yang ditakuti Nazi. Bagaimana Shossana Dreyfus bertahan hidup dengan identitas palsu, dan terakhir kelihaian Kolonel Hans Landa dengan taktik politiknya. Sampe akhirnya mereka secara kebetulan berada di satu gedung bioskop tempat "Malam Jerman" berlangsung. Di tempat ini semuanya berakhir.

Editor : Adry Pratono