Perseteruam Gaga-Madonna memanas lagi. Setelah sebelumnya dua diva beda generasi itu berseteru gara-gara Born This Way, kini Gaga menyanggah ia akan mengambil tahta Madonna.
"Saya pikir dia marah karena saya tidak marah mengetahui dia tidak menyukai saya," kata Gaga. "Karena saya tidak peduli dia tidak menyukai saya. Tidak, saya tidak peduli. Ini omong kosong."
Gaga menambahkan bahwa serangan dari tokoh-tokoh seperti Perez Hilton membuat kasus tersebut makin konyol
"Selalu ada pertandingan 'Dia mengambil obornya, dia adalah dia yang baru, apakah ia akan hidup lebih lama dari dia atau tidak'. Orang-orang berpikir saya akan mengambil tahta Madonna. Saya tidak ingin tahta Anda, tidak, terima kasih, saya punya tahta sendiri," lanjutnya.
"Saya sebenarnya tidak ingin tahta sama sekali, karena saya tidak melihat diri saya sebagai seorang ratu, saya melihat diri saya sebagai salah satu fans saya," tutupnya.
Madonna sendiri belum berbicara apapun mengenai hal ini.