Agnes Monica Hadiri Premier Film Tom Cruise "Oblivion"

Kamis, 11 April 2013 | 08:22
Ega Hai

Agnes Monica Hadiri Premier Film Tom Cruise Oblivion

Agnes Monica eksis di kancah Hollywood dengan menghadiri acara premier film Oblivion di Los Angeles, Amerika Serikat. Agnes mengenakan gaun putih tampak diburu kamera para pewarta. Pelantun "Paralyzed" ini mengunggah foto dirinya di situs jejaring Twitter miliknya. Foto tersebut juga ada dalam situs resmi Tom Cruise, aktor yang terlibat dalam Oblivion.

"Red carpet.. Premiere of "OBLIVION" (Tom Cruise & Morgan Freeman)," kicau Agnes.

Nggak cuma itu, ia juga mengunggah video dalam twitternya. Alhasil, twitter Agnes kebanjiran komentar.

"Agnez is my name! #redcarpet OBLIVION premiere (Tom Cruise & Morgan Freeman)," ujarnya memasukkan link video premier.

"Terharu :'( "@arull_ART: Gokeeel Semuaanya teriak Agnez Agnez yeyyyy #Holyywood tanpa banyak omong! Dan di lebih"kan Proud @agnezmoe" tutur salah seorang penggemar Agnes.

Meski banyak yang mencibir omongan Agnes yang selalu mengelukan "go internasional", nampaknya ia nggak mau ambil pusing dan terus menunjukkan yang terbaik darinya.

Tag

Editor : Ega Hai