Meski membatalkan pertunjukkan di Cardiff, Inggris, A Day To Remember menjalani syuting untuk film dokumenter di London pada 12 Februari nanti.
Dilansir Alternative Press pada Minggu (9/2), Jeremy McKinnon dan kawan-kawan akan melakukan syuting tersebut di Alexandra Palace, London.
Dalam video dokumenter ini, mereka mengambil latar tur mereka, the House Party Tour yang juga didukung oleh Every Time I Die, Mallory Knox, dan the Story So Far.
Sebelumnya dikabarkan bahwa McKinnon tengah sakit tenggorokan yang diakibatkan sebuah bakteri dan diharus untuk beristirahat oleh dokternya selama beberapa minggu agar tidak menjadi buruk.
"Ia bilang kepadaku aku punya infeksi tenggorokan akibat bakteri yang bisa jadi lebih buruk bila aku nggak segera menanganinya. Bisa lebih buruk dan nggak cuma bikin aku sakit, tapi itu bisa jadi kerusakan permanen untuk suaraku," terang McKinnon.