Pernah Bawakan Lagu Dangdut, Raisa : Ternyata Seru Juga

Jumat, 07 Maret 2014 | 12:12
Adhie Sathya

Pernah Bawakan Lagu Dangdut Raisa Ternyata Seru Juga

Penyanyi R&B-Jazz, Raisa Andriana, pernah membawakan lagu dangdut,ABG Tua,di sebuah acara TV swasta beberapa waktu lalu. Kata penyanyi yang punya panggilan Yaya ini ternyata nyanyi dangdut seru juga, lho!

"Waktu itu bukan terpaksa ya, tapi pokoknya nyanyi aja. Sebenarnya itu bukan pilihan pertama aku," kata Raisa kepada HAI saat dihubungi via telpon Jum'at (7/3) siang.

Pelantun Could It Be dan Pemeran Utama ini menambahkan, "Pas udah dijalankan, ya dinyanyikan dan hasilnya ternyata bagus. Seru juga ternyata."

Raisa sendiri baru saja kembali meramaikan gelaran Java Jazz 2014 minggu lalu. Dalam perhelatan tahun ini, ia pun mengakui ingin berduet dengan India Arie, penyanyi asal Amerika. Sayang kali ini dia tidak berduet dengan siapapun tahun ini.

"Tahun ini ada India Arie, aku nggak berkolaborasi sam dia. Padahal aku mau banget. Bakal pingsan kayaknya kalau bisa kolaborasi sama dia," ucap Raisa berbinar-binar beberapa waktu lalu.

Kayaknya kamu bisa nyanyi genre apa aja ya Yaya, salut deh!

Tag

Editor : Adhie Sathya