James Hetfield Akan Berperan dalam Film Thriller The Thicket

Selasa, 07 Maret 2023 | 12:00
Flickr

James Hetfield (Metallica)

HAI-ONLINE.COM - Frontman Metallica, James Hetfield dikabarkanbakal ikut membintangi film thriller terbaru bersama aktor Game of Thrones, Peter Dinklage.

Yap,Hetfield sebelumnya udah punyapengalaman berakting dalam series Ted Bundy yang tayang di Netflix di mana dalam series itu dia berperan sebagai Officer Bob Hayward.

Selain itu dirinya juga udah berhasil main di Extremely Wicked Shockingly Evil and Vile, dan mengisi suara karakter Dave The Barbarian dan Skylander Academy.

James Hetfiled saat berperan di Ted Bundy series

Yang terbaru,Hetfield dikonfirmasibakal tampil dalam film The Thicket yang diadaptasi dari buku Joe R. Lansdale dengan judul sama yang sama.

Nggak sendirian berakting, Juliette Lewis juga akan tampil dalam film tersebut.

Baca Juga: Jack Gyllenhaal Masuki Markas Connor McGregor untuk Film Road House Reboot

Nah, peran untuk Hetfield belum diumumkan, nih tetapi cerita singkatnya sudah sempat dibagikan.

Film, The Thicket akan menceritakan gadis yang diculik oleh pembunuh bernama Cut Throat Bill yang akan dimainkan Juliette Lewis. Lalu kakak dari perempuan tersebut menyewa Bounty Hunter yang akan diperankan oleh Peter Dinklage.

Syuting film The Thicket bakal berlangsung di Calgary Kanada dengan Elliot Lester yang akan mengarahkan filmya.

Buat kamu yang udah penasaran dengan akting terbaru Hetfield harap bersabar karena sejauh ini tanggal rilis filmnya belum diumumkan. Apakah James Hetfield bakal cukuran lagi? (*)

Penulis : Muhammad Halim Zunurain

Tag

Editor : Al Sobry