HAI-Online.com - The Adams jadi salah satu line up yang sering lo temukan di festival musik dan nggak jarang mereka bawain tembang hit mereka seperti Konservatif, Hanya Kau, dan Timur.
Dalam interview bersama HAI, mereka akui sempat bosen bawain lagu-lagu tersebut.
“Wah, kita mah bosen semua. Semua lagu kita bosen,” ujar Ario Hendarwan atau Awan yang langsung disambut gelak tawa.
Pandu pun langsung menimpali, “Tapi nggak ada [lagu The Adams] yang judulnya bosen, nggak ada.”
Disela manggungnya, Awan mengungkapkan bahwa mereka pernah nggak bawain lagu Konservatif.
“Oh pernah, abis itu kita dihujat,” ujarnya tertawa.
Baca Juga: The Adams Meriahkan Panggung Pasar Musik Lewat Tembang Lawasnya
Pandu pun bagian ngelurusin omongan Awan. Menurutnya, meski di setlist ada lagu yang sama, tapi ada yang membedakan satu panggung dan panggung lainnya.
“Nggak, semuanya beda-beda sih. Maksudnya kadang-kadang sih yang ngebedain dari penonton sama suasananya. Itu yang ngebedain kita mainin lagu itu. Tiap tempat beda-beda [responnya] sih,” jelasnya.
Seperti biasa, Awan pun kembali menimpali dengan celetukan guyonnya.
“Iya, soalnya [lagu Konservatif] album pertama kan. Kita nggak mungkin bawain lagu album ke-3 di tahun 2001 gitu, kan nggak mungkin. Belum ada soalnya,” celetuknya.
Nah, kalo lo perhatiin lagi, Pandu dan kawan-kawan sering manggung cuman kaosan doang. Bahkan mereka juga tampil casual pakai kaos warna-warni. Kira-kira kiblat fashionnya siapa ya?
“Ya lebih santai aja sih sebenarnya. Nggak maksa lah. Maksudnya ada kan yang terkesan maksa gitu [pakaiannya], kayaknya nggak cocok dengan kepribadian kita,” ujarnya.
Kali ini, The Adams turut meramaikan IIMS 2023 hari kedua, Jumat (18/2/2023) kemarin sore.
Manggung di acara otomotif, The Adams cerita sempat nyobain beberapa unit yang lagi dipamerin di sini.
“Kepikiran [beli mobil] sih tadi, tapi kayaknya mah mobil-mobilan,” ujar Gigih.
“Jajan sih iya, jajan yang lain tapi lebih ke kopi gitu,” lanjut Pandu.
“Liat dulu aja apa yang bisa dimimpi-mimpiin gitu. ‘Mobil ini kayaknya lucu juga kali ya’. Kita tadi juga sempet tes-tes mobil. Nyobain mobil-mobil yang nggak bakal kebeli kayaknya sama kita gitu,” ujar Awan.
Baca Juga: White Shoes & The Couples Company Ajak Fans Bersenandung di Panggung Wild Ground Fest 2022!
“Mau ngidupin aja nggak ngerti,” aku Gigih.
FYI, The Adams sendiri berencana bakal ngeluarin album, nih. Namun, untuk saat ini mereka sebut masih belum tau mau rilis kapan, “cuman lebih ke kapannya masih di-godok,” pungkas Awan. (*)