HAI-Online.com - Media sosial Twitter di Februari ini baru saja mengeluarkan fitur premium mereka yang dinamai Twitter Blue.
Yup, untuk bisa menikmati fitur Twitter Blue ini, lo harus langganan terlebih dahulu sebesar Rp165.000 per bulan.
Lewat cuitannya, @Mhyuvk bagikan thread berisi pengalamannya ketika mencoba fitur-fitur dari Twitter Blue ini.
Dalam cuitan thread tersebut, ia mencoba fitur bookmark folder, edit tweet, custom icon Twitter, upload video dengan resolusi 1080p dan 720p, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Twitter Resmi Pungut Biaya Langganan Centang Biru, Ini Hal Penting yang Perlu Lo Ketahui!
Untuk fitur bookmark, di Twitter Blue ini lo bisa mengkategorisasi bookmark lo dalam beberapa folder, seperti dalam cuitan di atas.
Selain itu, tampilan icon Twitter di handphone lo juga bisa diubah, sama seperti fitur yang dimiliki Telegram.
Nggak cuman edit tweet, fitur Twitter Blue ini juga bisa undo tweet dalam jangka waktu yang lo tentukan.
Ada juga fitur reader mode, cocok buat baca fanfiction di Twitter. Ketika pakai fitur ini, thread yang lu mau baca akan dibuat nyambung. Gambarannya bisa lo lihat di bawah ini.
Yang keren lagi, fitur bar di bawah bisa lu custom maksimal 6, seperti di bawah ini.
Baca Juga: Twitter Resmi Luncurkan Layanan Berbayar, Ini 6 Fitur Eksklusifnya
Itu dia fitur-fitur dari Twitter Blue, lo ada kepikiran buat ikut langganan juga gak? (*)