Raja Sepak Bola Meninggal, Uniknya 738 Bayi di Peru Dinamai Pele

Sabtu, 07 Januari 2023 | 15:17

Raja Sepak Bola Meninggal, Uniknya 738 Bayi di Peru Dinamai Pele

HAI-Online.com-Dunia baru aja kehilangan Pele, si "raja" sepak bola yang meninggal pada akhir 2022. Meski telah tiada, namun kini namanya tetap akan tetap hidup di lebih dari 700 anak Peru yang lahir pada tahun lalu.
Menurut Daftar Identifikasi Nasional dan Status Sipil Peru, 738 bayi terdaftar dengan nama Pele, King Pele, Edson Arantes, atau Edson Arantes do Nascimento, nama lengkap juara Piala Dunia tiga kali itu, pada akhir 2022.
Pele meninggal pada 29 Desember 2022 dalam usia 82 tahun. Ribuan orang melayat pada Senin (2/1/2023) di stadion klub lamanya, Santos.
Baca Juga: Sempat Jalani Operasi Kanker Usus, Pele, Sang Legenda Sepakbola Meninggal Dunia
Sementara itu, untuk nama gadis-gadis Peru, 551 anak dinamai Ratu Elizabeth, Elizabeth Kedua, atau Elizabeth II, setelah penguasa Kerajaan Inggris tersebut meninggal pada September 2022.
Akan tetapi, nama orang terkenal paling populer yang digunakan para orangtua Peru adalah Cristiano Ronaldo yang merupakan bintang Portugal. Ronaldo atau nama lengkapnya dipilih 31.583 kali.
Menamai anak dengan tema sepak bola banyak terjadi di Peru. Sebanyak 371 bayi bernama Leo Messi atau Messi sesuai ikon timnas Argentina itu, dan 229 bayi diberi nama Mbappe atau Kylian Mbappe mencontoh sang bintang Perancis.
Ada juga 733 nama Maverick mengikuti karakter yang diperankan Tom Cruise di sekuel film Top Gun (2022). Di antara nama perempuan, Rubi adalah yang terbanyak digunakan dengan 24.980, diikuti 1.787 bayi perempuan yang dinamai penyanyi Kolombia, Shakira.
Nggak cuma itu, terdapat juga 250 nama bayi Merlina, meniru nama putri bungsu keluarga fiksi Addams yang dikenal di beberapa negara Amerika Latin. Karakter tersebut dibuatkan seri spin-off-nya sendiri di Netflix pada 2022.
Bahkan juga ada seorang anak yang lahir tahun lalu dinamai Elon Musk, sementara yang lain diberi nama "Qatar" sesuai negara tuan rumah Piala Dunia 2022.
(*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya