Siap-siap! Java Jazz Festival 2023 Digelar Selama Tiga Hari di Awal Juni Mendatang

Jumat, 06 Januari 2023 | 07:00
Laman Java Jazz Festival

Jakarta International Java Jazz Festival 2023 bakal digelar selama tiga hari di JIExpo Kemayoran.

HAI-Online.com - Edisi ke-18 Jakarta International Java Jazz Festival (JJF) bakal ikut meramaikan deretan konser musik di 2023.

Berlokasi di JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, JJF 2023 bakal dilangsungkan selama tiga hari, yakni pada 2, 3, dan 4 Juni 2023.

Hal tersebut diketahui lewat unggahan reels Instagram @javajazzfest, pada Kamis (5/1/2023) kemarin.

Dalam video tersebut terlihat informasi JJF 2023 mulai dari lokasi sampai jadwalnya.

“Selama 17 tahun terakhir kami telah bernyanyi, menari, tertawa, menjalin pertemanan baru dan banyak kenangan bersama. Oleh karena itu kami sangat bersemangat untuk mengumumkan dan mengundang Anda ke Java Jazz Festival edisi ke-18. Tetap disini untuk info lebih lanjut!,” tulisnya dalam unggahan tersebut.

Baca Juga: Singgung Berat Badan Pas Tampil di Java Jazz Festival 2022, Danilla: Cantik Ganteng itu di Sini

Sejauh pantauan HAI, informasi lengkap JJF 2023 meliputi line up, harga tiket serta tata cara beli tiketnya masih harus menunggu informasi lebih lanjut.

Untuk gambaran harga tiketnya, di Java Jazz Festival 2022 lalu, tiket daily pass-nya untuk tiga hari penuh dibanderol seharga Rp 575.000.

Yang pasti, lo nantikan aja info menarik JJF 2023 lainnya di situs resmi JJF 2023. (*)

Tag

Editor : Al Sobry