Ngefans Iwan Fals, Vicky Mono: Lirik Dia Itu Sederhana tapi Nakal!

Rabu, 07 Desember 2022 | 16:35
YouTube Rockaroma ID

Menurut Vicky Mono, Iwan Fals adalah penulis lirik yang paling mempengaruhinya

HAI-ONLINE.COM -Menjadi seorang vokalis metal, Vicky Mono ternyata ngaku sangat terinspirasi dari cara penulisan lirik musisi legendaris, Iwan Fals.

Menurutnya, lirik-lirik Iwan Fals sangat unik namunrelatedengannya.

"Iwan Fals sih gue suka banget. Gue alhamdulillah sempet kolaborasi kan, terus gue nanya, 'Bang, ini ceritanya tentang apa sih? Kok lo bisa bikin lirik seperti ini?'" kenang Vicky dikutip dari channel YouTubeRockaroma ID.

Baca Juga: Vicky Mono Gabung Jadi Personel DeadSquad: Gue Kayak Dikerjain Stevi Item!

"Kata Bang Iwan, 'Gue mah simple aja sih, gue suka baca koran, diksi-diksi keren gue tulis,' Dan ternyata mengalir dan interpretasi pendengar malah lebih liar," imbuh vokalis Deadsquad ini.

Meskipun nggak terkesan pake bahasa yang njelimet, menurut Vicky, lirik-lirik Iwan Fals itu bahasanya sederhana tapi nakal.

"Nakal, tapi bercerita tentang kehidupan sehari-hari, terusrelate.Dari judulnya juga udah nendang," papar mantan vokalis Burgerkill ini.

(*)

Tag

Editor : Al Sobry