HAI-ONLINE.COM -Dua frontman raksasa thrash metal, James Hetfield dan Dave Mustaine hampir membentuk project baru di tahun 2015, namun gagal terealisasi.
Hal ini diungkapkan oleh pentolan Megadeth kepadaGuitar Worldkalo mantan rekan satu band-nya di Metallica itu mau diajakin ngeband bareng lagi.
Menurutnya, di tahun 2015, James Hetfield dan Dave Mustaine mulai ngomongin soal re-issue demo mereka,'No Life 'Til Leather'dan James meminta nama Lars Ulrich untuk masuk dicredit songwriterdi lagu yang dibuat Dave.
Mantan gitaris Metallica itu akhirnya mengungkap semenjak itu proyek ini gagal total.
"Ada tiga sisi di cerita ini. Ada versi gue, ada versi orang lain, dan ada versi kebenaran yang berada di tengah-tengahnya," ujar pelantun'The Mechanix'ini.
"Lo tahu, salah satu percakapan terakhir gue sama James Hetfield adalah ketika kita lagi ngobrolin tentang bikin project bareng. Namun ada sesuatu tentang ketidakcocokanpublishingyang kita debatin selama bertahun-tahun, dan gue bilang ke James, 'Gue mau tapi kita harus kelarin dulu masalah ini,' dan dia bilang oke," tambahnya.
Baca Juga: Adu ‘Mechanix’! Rekomendasi Lagu Metal Metallica vs Megadeth, Mana yang Lebih Cadas?
Menurut Dave Mustaine, lagu-lagu yang dibuatnya saat masih jadi gitaris Metallica diminta untuk ditulis sebagai lagu yang dibuatnya bareng Lars Ulrich.
"Gue nggak tahu kenapaJamesngasih presentase ke dia tapi gue nggak. Gue nggak mau bikin persetujuan yang akan mengonfirmasi hal itu karena gue nggak pernah setuju sama hal itu," ungkap frontman Megadeth ini.
"Dan James bilang kalo Lars punya ingatan yang berbeda, dan gue bilang, oke nggak masalah dan sejak itu kami jarang ngobrol lagi,"
Namun, beberapa waktu lalu, Dave mengekspresikan keinginannya kembali untuk ngeband bareng mantan vokalisnya itu!
"Jujur, gue diem-diem pengen suatu hari nanti, gue dan James bisa menulis lagu bareng lagi. Gue rasa ini akan jadi hal baik untuk Megadeth, dan bisa jadi untuk Metallica juga," ujar Dave Mustaine dikutip dariMetal Hammer.
(*)