Metro, Film "Disaster" Pertama Produksi Rusia

Minggu, 02 Februari 2014 | 16:50
Rian Sidik (old)

Metro Film Disaster Pertama Produksi Rusia

Komunisme dan kediktatoran yang lama menguasai Rusia memberikan dampak-dampak tertentu pada perkembangan dunia film di Rusia, yang dekat pada unsur propaganda. Tidak jauh berbeda sebenarnya dengan Hollywood, namun Rusia kurang pandai menyembunyikan maksud dan tujuannya. Tetapi kini, Rusia sudah semakin berani dan tanpa ragu meniru gaya film-film produksi Hollywood, dengan budget yang tidak tanggung-tanggung pula.

Dengan budget mencapai 13 juta dollar, Rusia berhasil memproduksi film "disaster" pertama di negaranya. Kolaborasi produser Igor Stoltunov dan sutradara Anton Megerdichev ini bahkan menghasilkan film yang banyak mendapat pujian dan sambutan meriah, tidak hanya dari dunia perfilman Rusia, tetapi juga dari dunia perfilman Hollywood.

Film yang dirilis pada February 2013 ini berlatar pada terowongan kereta bawah tanah (subway), yang salah satu jalurnya tepat berada dibawah sungai di Moskow. Sergeyevitch, salah satu petugas Subway menemukan kebocoran pada salah satu dinding terowongan. Ia telah mengadukan masalah tersebut pada atasannya dan kepolisian, tetapi mereka hanya mentertawakannya dan tidak menanggapi serius pengaduan tersebut. Ia justru ditahan karena tertangkap minum minuman keras di tempat umum.

Pada saat yang bersamaan, seorang eksekutif muda bernama Vlad, seorang dokter bedah bernama Andrew yang sedang mengantar putrinya bernama Kyusha ke sekolah, seorang pemuda bernama Dennis dan gadis pujaannya Alice, serta seorang wanita bernama Galya naik kereta yang sama tetapi pada gerbong yang berbeda menuju lokasi yang berbeda-beda pula. Dalam kemarahan, permusuhan, ketakutan dan keceriaan, mereka pasrah berada pada gerbong yang sumpek menuju stasiun tertentu hingga melewati terowongan yang mengalami kebocoran. Tanpa siapapun tahu, kebocoran tersebut mengakibatkan banjir di dalam terowongan, dan keteledoran sang masinis dalam mengemudikan kereta ternyata berhasil membawa mereka pada suatu bencana besar yang mengerikan.

Film ini berhasil menyajikan kisah mendebarkan dengan alur yang baik. Namun, kadar drama masih lebih mendominasi cerita sehingga kadang pada bagian-bagian tersentu menjadi sedikit lumayan membosankan. tetapi film ini berhasil menyajikan efek dan grafik yang mengagumkan. Sama sekali tidak terlihat seperti pendatang baru. Semoga balik modal ya, Mr. Igor Stoltunov dan Mr. Anton Megerdichev!

Editor : Rian Sidik (old)