Kesal Fenomena Klitih di Yogyakarta, Shaggydog Rilis Single 'Koboi Kota' dengan Nuansa Musik Penuh Teror!

Sabtu, 22 Oktober 2022 | 12:05
Bernhard Awuy

Punggawa musik ska asal Yogyakarta, Shaggydog, rilis single baru berjudul 'Koboi Kota'.

HAI-Online.com - Punggawa musik ska asal Yogyakarta, Shaggydog, rilis single baru berjudul 'Koboi Kota' pada hari Jumat, 20 Oktober 2022.

Terinspirasi dari fenomena klitih yang sempat ramai beberapa waktu lalu, Shaggydog kemudian mengemasnya menjadi sebuah lagu yang cukup ear cathing dengan nuansa musik penuh teror.

Sebagai informasi, istilah klitih sebenarnya dapat dimaknai sebagai aktivitas berkeliling kota untuk mengisi waktu luang.

Namun pergeseran makna terjadi ketika para pelajar atau anak muda justru menjadikannya ajang mencari musuh dan melakukan kejahatan di jalan kepada pengendara motor lain secara acak di malam hari.

Sekilas, racikan musik yang ditampilkan dalam single 'Koboi Kota' terdengar mirip dengan lagu 'Ditato'.

Baca Juga: Shaggydog Rayakan 25 Tahun Berkarya dengan Pameran Arsip di JNM Bloc Yogyakarta!

Keduanya hadir dengan tempo yang menghentak, namun nuansa kelam lebih terasa di lagu 'Koboi Kota' sesuai dengan lirik-lirik yang dilantunkan.

"Dengan mesin meraung raung di tengah malam.Mata memerah dan mulut yang bau naga. Memecah hening malam dan siap berperang, tak peduli siapapun pasti dilibas, koboi kota."

Lolongan vokal Heruwa di bagian pembuka, petikan bass Bandizt dan ketukan drum Yoyo yang menghentak, melodi gitar Richard dan Raymond yang 'berbahaya', dan iringan keyboard Lilik yang memecah keheningan malam, terasa menakjubkan!

Belum lagi instrumen tiup yang menawan membuat suasana makin komplit menggambarkan kisah "raja jalanan belantara kota" di lagu 'Koboi Kota'.

Single 'Koboi Kota' bisa jadi lagu favorit yang bakal lo dengerin berulang kali.

Buat yang penasaran seperti apa single ini, 'Koboi Kota' telah dirilis Shaggydog dan DoggyHouse Records melalui kanal digital stores.

Check this out, guys!

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya