Lari sekarang ini udah jadi bagian gaya hidup masyarakat. Berbagai event lari yang digelar berhasil menarik perhatian banyak orang. Termasuk salah satunya di Color Run. Puluhan ribu orang dengan kaos putih bertempelkan race tag memadati Plaza Barat Senayan Jakarta, dalam event The Color Run.
Jangan ngebayangin mereka bakal serius berkompetisi di sini, karena ajang lari santai sejauh 5 kilometer (5K) ini sangat fun. "Seragam" lari mereka pun dipotong sesuai gaya, dan nggak lupa gadget buat modal mengabadikan momen ini.
Sebelum lari, para peserta tampak sibuk foto-foto. Sebagian orang merapat ke depan panggung asik jejingkrakan mengikuti degupan musik yang dimainkan DJ.
"Kami sangat gembira dapat kembali mempersembahkan The Color Run untuk kedua kalinya di Jakarta. Ajang lari santai ini diramaikan oleh 13 ribu peserta dari segala usia maupun profesi ini diharapkan dapat menjadi bagian dari gaya hidup sehat masyarakat Jakarta," tutur Presiden Direktur CIMB Niaga, Arwin Rasyid.
Para peserta tampak bersemangat, apalagi di garis finish mereka disembur dengan lima warna vibran yang aman. Karena warna yang digunakan The Color Run pada dasarnya ialah tepung maizena yang berlabel food grade yang aman.
"Kami sangat senang bisa kembali lagi berpartisipasi dalam acara ini. Warna-warna yang disemburkan dalam The Color Run ini sama dengan warna-warna kami. The Color Run juga memiliki kesamaan misi, kepribadian, pesona, daya tarik dan sasaran Dulux," ujar Presiden Direktur PT ICI Paints Indonesia, Jun De Dios, ditemui usai menyelesaikan 5K-nya.
Usai menamatkan lari 5K, para peserta tampak asik menikmati musik-musik yang dimainkan oleh DJ. Pesta bubuk warna-warni pun membuat mereka semakin antusias. Setelah badan penuh warna-warni, tentunya mereka langsung asik selfie!