e-Commerse (juga) Kebutuhan Anak Muda

Senin, 14 Juli 2014 | 12:39
Hai Online

e Commerse juga Kebutuhan Anak Muda

Ketika anak muda menyebut pasar tradisional sudah ketinggalan zaman, belanja di mal dan pasar modern pun mulai mereka tinggalkan. Bermodal kartu tabungan, mereka lebih suka cara berbelanja online. Lewat komputer atau smartphone berjaringan, sekejap barang-barang kesayangan bisa mereka dapatkan.

Pulang sekolah, Faris Naufal (14) terlihat sibuk di kamarnya. Komputer di meja belajarnya menyala. Padahal ini akhir pekan, tidak mungkin kalau ia mengerjakakan tugasnya. Betul saja, ketika mesin pencari Google menyala, yang muncul adalah gambar-gambar jersey tim sepakbola kesayangannya, Liverpool.

Ais, begitu panggilan akrabnya, terlihat asik memilih barang-barang yang ingin dikoleksinya. Kali itu, ia memilih jaket. Katanya, lagi ada model terbaru dari tim sepakbola asal Inggris tersebut.

"Jaket di sini keren-keren. Nggak ada yang jual kayak gitu di sini. Kalo pun ada ya di Jakarta. Udah gitu harganya pasti mahal beud," kata Ais, maklum ia tinggal di Cilegon, wilayah Barat Provinsi Banten. Baginya, belanja jarak jauh menggunakan internet seperti ini sangat efisien.

Lantas, bagaimana cara Ais membayar barang yang diinginkannya? Nah, pada saat itu, usai memilih ukuran sesuai badannya, kelas 8 SMP Cilegon ini meminta Ayahnya untuk mentransfer sejumlah uang ke penjual di situs online yang baru dikunjunginya itu.

"Bayarnya minta ditransferin lewat ATM Ayah, terus saya ngasih uang ke ayah," jelas Ais, bukan sekali dua kali ia mentransfer uang yang jumlahnya sekitar ratusan ribu per transaksi online. Melalui rekening Ayahnya tadi, dia meyakinkan kalau uang tersebut akan sampai ke penjual, begitu pula barang yang dipesannya akan tiba di rumah dengan selamat.

"Udah langganan, Mas. Jadi udah percaya. Lagian yang jualnya juga asik sih, sesama fans Liverpool, dan dia (penjual.red) ada twitter aslinya," jelas Ais meyakinkan cara belanja online yang aman. Meski masih muda, belum pernah ia tertipu transaksi e-commerse yang kini sedang marak. Bahkan, semakin hari, ia mengikuti juga perkembangannya.

Kebiasaan berbelanja online itu juga dilakukan Givanka Shafira (16), cewek asal Bandung ini makin percaya dengan sistem berbelanja online yang semakin menjamur itu. Dengan semakin banyak website online shop di internet, siswi kelas X SMAN 2 Bandung ini mengaku makin sering pula ia melakukan transaksi di situs langganannya.

"Udah lama berlanggan dan sekarang makin banyak olshop-nya, makin banyak yang seru barang-barangnya dan harganya makin pada murah," ucap penyuka aksesoris khas cewek tersebut.

Vanka, begitu panggilan akrabnya, terbiasa berlangganan di situs online terpercaya seperti Zalora, Lazada, Blibli.com atau Bhinneka.com. Katanya kurang dari satu minggu, barang yang dipesannya sudah bisa diterima.

"Pilih Olshop yang trusted aja, dan gampang pembayarannya. Aku sih biasa pakai atm atau minta transferdari mama dulu, atau temen yang udah punya kartu rekening gitu," jelasnya.

Editor : Hai