Rekomendasi Lagu Rock dari Red Hot Chili Peppers yang Musiknya Direkam di Tempat Angker

Rabu, 14 September 2022 | 19:10
Loudersound

Rekomendasi lagu rock dari Red Hot Chili Peppers

HAI-ONLINE.COM - Berikut adalah rekomendasi lagu rock dari Red Hot Chili Peppers (RHCP) yang direkam di tempat angker.

Bikin album ataupun lagu adalah proses yang melelahkan dan emosional tentunya bagi sebuah band, dan pasti bakal lebih lelah lagi kalo lo ngegarapnya di tempat berhantu.

Kayak apa yang dilakukan oleh unit rock asal Los Angeles satu ini sob!

Nah, rekomendasi lagu rock kali ini ada pada album RHCP yang berjudul Blood Sugar Sex Magik direkam pada tahun 1991 di The Mansion, Hollywood, California.

Baca Juga: Ada yang Baru Dimainkan Pertama Kali Sejak 20 Tahun Lamanya, Ini Dia Rekomendasi Lagu Rock dari Setlist Konser Green Day di Festival Lollapalooza

The Mansion adalah sebuah rumah dengan empat kamar tidur, berlokasi di California Hills.

Dikutip dari Kerrang, The Mansion dibangun di atas lokasi sebuah rumah yang dimiliki oleh seorang aktor lawas Hollywood Errol Flynn, dan juga pernah disewa sebagai tempat latihan sulap oleh Harry Houdini.

Kemudian seorang produser legendaris Rick Rubin membeli bangunan itu pada 1990an dan memutuskan untuk melakukan proses rekaman RHCP di sana.

Karena sebelumnya Rubin udah pernah bikin rekaman di sana, doi ngerasa nyaman dan gampang untuk penggarapannya, jadilah sang produser kepikiran untuk bikin lebih banyak rekaman di The Mansion itu aja.

Namun ternyata saat rekaman album Blood Sugar Sex Magik terdapat pengalaman yang agak menakutkan, seperti penampakan orbs dalam sebuah foto.

Baca Juga: Rekomendasi Lagu Rock yang Terinspirasi Film The Lord Of The Rings

Sampai-sampai sang drummer, Chad Smith waktu itu nggak mau tinggal di rumah itu bareng sama personel RHCP lain.

Hal yang Smith bilang, "Gue nggak takut sama hantu, tapi gue ngerasa kehadirannya."

Nggak cuma itu, Flea juga ngomong kalo doi ngelihat sesosok cewek berbaju hitam. Tapi Jihn Frusciante nganggap kalo hantu-hantu di sana pada baik, dan nggak ambil pusing tentang kejadian-kejadian menyeramkan itu.

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya