Footurama X TAKA Berkolaborasi Merilis Koleksi 'NYLON-SHELL'

Minggu, 28 Agustus 2022 | 17:05
Footurama

Kolaborasi Footurama X TAKA dalam koleksi terbaru, 'NYLON-SHELL'

HAI-ONLINE.COM – Footurama dan TAKA berkolaborasi merilis capsule collection yang dinamain ‘NYLON-SHELL’ dan pastinya menggunakan bahan nylon yang jadi highlight utamanya!

Koleksi ini menghadirkan rilisan coach jacket, trail cap, dan buggy shorts dengan tiga motif camouflage: Zaire Leopard, Desert Night, dan Strichtarn.

Footurama

Trail cap Footurama X TAKA, 'NYLON-SHELL'

Sesuai dengan khas Footurama, penambahan logo ´F’ dan tulisan ‘Past Future Tense’ di coach jacket-nya semakin melengkapi kolaborasi keren ini!

Footurama

Buggy short Footurama X TAKA, 'NYLON-SHELL'

Untuk buggy short-nya, TAKA masih mempertahankan desain signature-nya dan trail cap berbahan kombinasi mesh dan nylon yang bermotif senada.

Baca Juga: COMME des GARÇONS CDG Bakal RIlis Koleksi Kolaborasi bareng Pokemon!

Footurama X TAKA ‘NYLON-SHELL’ diluncurkan Sabtu kemarin (27/8/2022) di Como Park, Kemang Timur dalam release party bertema JOINT OPS LAUNCHING PARTY.

Koleksi coach jacket Footurama X TAKA dibanderol dengan harga Rp 625.000, sementaratrail cap-nya Rp 215.000, danbuggy short-nya seharga Rp 295.000.

(*)

Tag

Editor : Alvin Bahar