HAI-Online.com–Gilang Ramadhan adalah salah satu drummer legendaris yang berkiprah di kancah musik Indonesia sejak tahun 80-an.
Selain sebagai musisi, Gilang juga dikenal sebagai seorang guru yang membuka kursus belajar bermain drum di rumahnya.
Banyak orang yang pernah menjadi muridnya kini telah sukses menjadi pemain drum band besar.
Misalnya saja Sandy (Pas Band), Gusti Hendy (Gigi), Konde Christanto (Eks. Samsons), Brian Kresna (Eks. Sheila on7), Yoiqball (Youtuber drumNDRUM), dan Monica Kezia(Bunga Bangsa).
Dalam channel YouTube pribadi milik Sandy Pas Band, Gilang mengatakan kalau dirinya selalu berharap semua muridnya bakal berhasil sesuai dengan keinginan mereka masing-masing.
“Gue mempunyai cita-cita selalu kalau ada yang mau belajar sama gue, pasti… Mudah-mudahan ini anak akan berhasil. Sesuai keinginannya,” ucap Gilang.
Ketika mengajari muridnya berlatih, Gilang mengungkapkan kalau dirinya selalu memperlakukan masing-masing murid dengan cara yang berbeda.
Namun yang terpenting dalam latihan adalah mengikuti kata hati. Gilang lebih menekankan itu selain perihal teknik bermain drum.
“Jadi gue selalu menerapkan semangatnya itu. Polanya beda-beda. Soalnya kalau [gue] ngajar ya, follow your heart. Kalau teknik kan biasa-biasa aja,” imbuhpria yang pernah bermain drum bersamakelompok musikjazz,Krakatau. (*)
(Arlingga Hari Nugroho)