MCU Phase 4 akan Memperkenalkan Dua Dewa yang Setara Odin

Sabtu, 23 April 2022 | 18:45
Screenrant

Para Dewa mitologi di MCU (dari kiri) Ra, Zeus, dan Odin

HAI-ONLINE.COM -Moon KnightdanThor: Love and Thundermengkonfirmasi adanya dua entitas dewa yang sama perkasanya dengan Odin di Marvel Cinematic Universe Phase 4 ini.
Sebelum kematiannya di Thor: Ragnarok, Odin meluaskan daerah kekuasaannya ke Nine Realms termasuk Jotunheim dan Midgard atau planet Bumi.
Namun ternyata MCU lebih besar dari yang diduga Odin, saat ini para Dewa-dewa dari budaya-budaya lain tengah bermunculan ke layar shows Marvel.

Perkenalan Eternals dan Celestials menunjukkan bahwa hierarki makhluk kosmik di MCU berbeda dengan yang ada di mitologi dunia nyata. Dan Phase 4 terus menunjukkan betapa luasnya alam semesta sinematik Marvel sebenarnya.

Baca Juga: Sinopsis Baru Thor: Love and Thunder Ungkap Tujuan Villain Gorr!

Moon Knight telah memperkenalkan Dewa-dewa Mesir kuno kepada MCU, dan Thor: Love and Thunder akan mengkonfirmasi eksistensi Dewa-dewi Yunani yang belum muncul di MCU sampai saat ini.

Marvel database

Dewa Matahari Mesir kuno, Ra

Moon Knight masih belum mengkonfirmasi adanya Ra, raja dari semua Dewa Mesir, namun kemungkinan akan muncul. Dan Zeus akan memimpin perkenalan Dewa Yunani kepada MCU di Thor: Love and Thunder, dimana keberadaan dewa-dewa lain juga diharapkan muncul dengan adanya Gorr, Sang Pembantai Dewa.

Marvel Database

Dewa Yunani, Zeus

Melansir dari Screenrant, Layaknya Odin, Ra dan Zeus adalah pemimpin para dewa dalam mitologi mereka masing-masing yang disegani karena historinya dan kekuatannya yang sangat besar.(*)

Tag

Editor : Al Sobry