HAI-ONLINE.COM - Film karya rumah produksi MVP Pictures, Kuntilanak 3 kini dikemas dengan konsep yang berbeda.
Hal ini disampaikan Amrit Punjabi, Produser Kuntilanak 3, kalau di Kuntilanak 3 kali ini mereka memasukkan unsur fantasi yang masih dianggap awam di Indonesia.
“Dari Kuntilanak 1 dan 2 ada celah yang bisa dimasukan elemen fantasi, seperti adegan Dinda menusuk kuntilanak di Ujung Sedo di kuntilanak 2, lalu Dinda merasakan ada sesuatu di dalam tubuhnya. Dari situ kita bisa masukan power mystic energy from somewhere di Dinda,” ujar Amrit saat Presscon Kuntilanak 3 di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, (22/4/2022).
Genre horor fantasi di film ini berangkat dari momen ketika tokoh Dinda harus belajar mengontrol power yang baru di dapatnya dengan sekolah di Sekolah Mata Hati.
“Makanya di Sekolah Mata Hati juga isinya anak muda semua yang masih belajar untuk mengontrol emosi dengan powernya masing-masing,” jelas Amrit.
Alih-alih menyebut superpower, film ini lebih memilih menggunakan sebutan ‘kekuatan cenayang’.
Baca Juga: Sinopsis Film Kuntilanak 3: Horor Fantasi yang Siap Tayang Pas Lebaran
Film yang terinspirasi dari Harry Potter dan X-Men ini juga kental dengan cerita tradisional Indonesia mengenai orang-orang yang memiliki ‘kekuatan’ di tempo dulu. Seperti sebutan Saipi Angin, yang berarti orang dengan kekuatan dapat berpindah-pindah tempat, atau istilah sekarang teleport.
“Atau orang yang bisa membuat Kemamang, sebuah bola api kecil yang kalau nggak bisa di kontrol bisa jadi jahat, cerita-cerita seperti inilah yang menginspirasi kita,” ungkap sang Sutradara, Rizal Mantovani.
Amrit tegaskan kalau bintang dalam film adalah aktor anak-anak ini. Mereka yang memerankan mulai dari Kuntilanak 1 sampai Kuntilanak 3. Baginya, dia belum melihat banyak film Indonesia yang mementingkan peran anak-anaknya.
“They steal the show, ya seperti layaknya kita nonton IT atau Stranger Things, kita nungguin si anak-anak ini,” pungkasnya.
Film Kuntilanak 3 dibintangi oleh Sara Wijayanto, Nafa Urbach, Nicole Rossi, Andryan Bima, Ali Fikry, Adlu Fahrezi, Wafda Saifan, Amink, Ciara Brosnan, Nena Rosier, Romaria Simbolon, Clarice Cutie, Irish Ise, Emmie Lemu, Farell Akbar, Zara Leola, Rafael Putra, Khafi Mahendra, dam Farras Fatik.
Film garapan Rizal Mantovani ini siap tayang di bioskop Tanah Air menjelang lebaran, pada 30 April mendatang. Jangan lupa tonton sampai post credit, ya. (*)