HAI-ONLINE.COM - KFC Indonesia keluarkan menu terbarunya, Rosemary Butter Grilled Chicken yang memberikan pengalaman berbeda serta warna baru bagi konsumennya..
Menu terbaru ini akan menambah variasi dari menu ayam yang biasa disajikan KFC. Rosemary Butter Grilled Chicken ini menyajikan potongan ayam panggang yang dibalut racikan bumbu serta rempah yang istimewa.
Hal ini dijelaskan detail di dalam konferensi pers Rabu, (13/4/2022), oleh Hendra Yuniarto selaku Chief Marketing Officer PT Fast Food Indonesia, Tbk.
Tekstur yang dihasilkan dari proses pemanggangan juga nggak kalah enak. Gigitan pertama lo bakal disambut sama kulit yang renyah dan daging yang lembut penuh cita rasa gurih dari butter, sedikit pedas, dan ditambah aroma rempah khas Italia.
Cita rasa Rosemary Butter Grilled Chicken ini baru bisa lo nikmatin di tiga resto KFC pilihan di Jabodetabek, yakni di KFC MT Haryono, KFC Cempaka Putih, dan KFC Kemang Raya.
Selain mencoba berinovasi sekaligus menghadirkan variasi yang berbeda. Menu andalan KFC, Classic Menu juga diperluas keberadaannya baik di Jabodetabek dan luar Jabodetabek. Hal ini berangkat dari antusias para pecinta KFC yang menyambut Classic Menu di 2021 lalu, KFC memutuskan untuk memperluas si menu istimewanya ini.
Baca Juga: Lawan Toxic Masculinity, KFC x Dear Me Beauty Luncurkan Makeup Cowok Kulit Sehat
Classic Menu akan diperluas di tiga tempat yakni KFC Taman Melawai, KFC Emerald Bintaro, dan KFC Riau, Bandung. Per 1 April ini, lo udah bisa menikmati menu andalan KFC ini di 13 store KFC di Jabodetabek.
Di 18 April mendatang, buat lo yang di luar Jabodetabek, jangan khawatir karena Menu Classic ini udah bisa lo nikmatin di 7 resto KFC di Jawa Tengah, Kalimantan, dan Sulawesi.
Classic Menu ini bakal menyuguhkan lo potongan ayam original, roti, jagung rebus, coleslaw dan mashed potato, ditemani saus gravy yang khas. Menu ini merupakan menu yang ditawarkan KFC saat hadir di Indonesia 1979 silam.
Buat lo yang udah nggak sabar buat coba menu terbarunya Rosemary Butter Grilled Chicken, lo cukup merogoh kocek Rp 19.091/per ayam di luar pajak. (*)