HAI-Online.com –Pernah nggak sih lo ngerasa ada yang nggak beres sama gerakan tubuh temen lo? Jika iya, bisa jadi dia sedang menyembunyikan sesuatu.
Menurut ahli bahasa tubuh, Traci Brown, orang yang sedang berbohong biasanya melakukan beberapa gerakan tubuh, lho.
Bahkan orang yang berbohong sendiri mungkin nggak menyadari jika ia melakukan gerakan tubuh itu.
Beberapa ahli lain menyebutkan ada hal penting yang harus diperhatikan untuk mengetahui seseorang sedang berbohong atau berkata jujur.
Simak nih beberapa tandanya!
Baca Juga: LDR Emang Nyebelin, Ini 4 Tips Biar Hubungan Jauh tapi Tetep Awet
1. Gerakan tubuh yang nggak pas
Menurut Traci Brown, gerakan tubuh orang yang sedang berbohong akan terlihat nggak pas.
Saat berkata “iya” kita pasti akan mengangguk. Saat mengatakan “nggak” kita pasti akan menggeleng. Itu dinamakan gerakan tubuh.
Ternyata, saat berbohong, pikiran dan perkataan seseorang biasanya berbeda. Karena itu, gerakan tubuh orang yang berbohong biasanya nggak pas.
Misalnya, saat mengatakan “iya” mereka malah menggeleng. Nggak cuma itu, gerakan tubuh mereka juga terlihat nggak alami dan dibuat-buat.
Menurut ahli psikologi Paul Seager, orang yang berbohong akan memfokuskan energinya untuk berbohong, sehingga mereka nggak banyak bergerak.
2. Gerakan tangan
Menurut Traci Brown, tanpa disadari, kita biasanya menggerakkan tangan saat berbicara dengan orang lain. Kita bisa mengetahui seseorang berbohong atau nggak lewat gerakan tangannya.
Orang yang berkata jujur biasanya menggerakkan tangan tepat sebelum berbicara. Sebaliknya, orang yang berbohong biasanya menggerakan tangannya setelah berbicara.
Orang yang berbicara jujur biasanya mengatakan sesuatu sambil membuka telapak tangan mereka tanpa beban.
Orang yang berbohong sebaliknya, mereka biasanya berbicara sambil menutup telapak tangan sebagai bentuk perlindungan diri.
Baca Juga: Jangan Sepelein! Inilah 3 Gejala Depresi yang Sering Diabaikan Cowok
3. Menggaruk hidung
Menurut psikolog Michael Cunningham, menggaruk hidung bisa menjadi petunjuk seseorang yang sedang berbohong.
Karena ketika seseorang berbohong, adrenalin di tubuh nya akan meningkat. Hormon adrenalin membuat tekanan darah dan denyut jantung meningkat, teman-teman.
Peningkatan hormon adrenalin tersebut membuat pembuluh darah kapiler membesar dan hidung menjadi terasa gatal.
Namun, beberapa ahli lain juga menambahkan bahwa untuk mengetahui orang yang sedang berbohong, ada hal lain yang penting diperhatikan selain gerakan tubuh, nih.
Tanda lainnya
Sedangkan menurut penjelasanPaul Seager, untuk mengetahui apakah seseorang sedang berbohong, kita harus benar-benar menyimak dan memerhatikan perkataan seseorang yang sedang bicara pada kita.
Ini karena sebagian orang yang berbohong bisa mengendalikan bahasa tubuhnya.
Selain memerhatikan apa yang disampaikan, kita juga bisa memerhatikan cara seseorang menyampaikan informasi pada kita.
Orang yang berbohong biasanya berpikir keras, sehingga ia cenderung menggunakan kata-kata yang sama berulang-ulang dalam waktu yang singkat, dibandingkan orang yang nggak sedang berbohong.
Baca Juga: Cewek Berpikiran Positif Lebih Suka Cowok Dad Bod daripada Six-Pack!
Lebih lanjut, Paul Seager menjelaskan bahwa cara yang paling baik untuk mengetahui orang yang berbohong adalah memahami bagaimana perilaku seseorang ketika ia sedang bicara jujur atau saat ia sedang nggak stres.
Jadi, kita jadi bisa membedakan perilakunya saat normal dan saat berbohong. (*)
Artikel ini telah tayang di Bobo.grid.id dengan judul "Bisa Jadi Tanda Sedang Berbohong! Perhatikan 3 Hal Ini Jika Sedang Curiga dengan Seseorang"