Diem-Diem Timothée Chalamet Sempet Jadi YouTuber, Kayak Gini Kontennya

Senin, 01 November 2021 | 19:00
california18

Ini Dia Channel YouTube Rahasia Timothée Chalamet, Kontennya Bongkar-Pasang Joystick Xbox

HAI-Online.com - Sebelum jadi aktor, Timothée Chalamet ternyata dulunya adalah YouTuber.

Baru-baru ini, ketauan bahwa aktor film 'Dune' ini punya channel YouTube yang udah nggak aktif, tapi kontennya masih bisa orang-orang tonton sampai sekarang.

Isi kontennya pun terkesan anak 'milenial' banget, yakni nunjukkin keahlian Timothée memodif controller Xbox.

Penasaran? Ketik aja di kolom search YouTube 'ModdedController360', lo bakal nemu konten-konten lawas si Timothée.

"Gue dulu sering nge-modif controller," ungkap Timothée Chalamet dalam promosi film 'Dune', mengutip Cnet.

"Gue membongkar dan mewarnainya, dan mematok biaya 10 dollar," lanjutnya lagi.

Sebelumnya, memang orang-orang pada nggak kalo sesungguhnya Timothée Chalamet sempet jadi YouTuber.

Baca Juga: Selesai Jalani Hukuman Akibat Pacaran, Chika JKT48 Siap Balik ke Tim

Sampai akhirnya muncul teori fans yang menemukan video bongkar-pasang joystick Xbox, dan menduga orang yang melakukannya adalah Chalamet lantaran suara dan luka di tangannya mirip dengan punya si aktor.

"Ketahuan deh akhirnya channel YouTube gue," ungkap Chalamet dalam channel pemain Fortnite Nate Hill Oktober lalu. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya