Iya, Nama HAI Memang Singkatan, Tapi yang Benar Itu 'Hibur, Asuh, Ilmu'

Jumat, 23 Juli 2021 | 19:04
HAI

Segala pertanyaan soal singkatan HAI, yang merupakan Hibur, Asuh, Ilmu

HAI-ONLINE.COM - Beberapa hari ini, saya punya kesibukan baru: ngejawabin orang yang nanya "Bener ya Vin kalo HAI itu singkatan?" dan saya selalu jawab dengan senang hati, serta membenarkan.

Tapi beberapa kali juga ada yang bikin bingung. Setelah saya bilang nama HAI memang singkatan, mereka lanjut nanya "Oh, singkatan dari 'Hiburan, Amal, dan Ilmu,' ya?"

Sejak kerja di HAI pada 2012, nggak pernah sama sekali saya dengar singkatan HAI adalah 'Hiburan, Amal, dan Ilmu.' Yang saya tau dari senior-senior sih, HAI adalah singkatan dari 'Hibur, Asuh, Ilmu.'

Setelah diusut, ternyata banyaknya orang yang nanya singkatan HAI ini (termasuk di medsos kami) ternyata karena secuit tweet.

Adalah akun @RadinangHilman yang menyebarkannya. Tertulis di sebuah buku, HAI adalah singkatan dari 'Hiburan, Amal, dan Ilmu.'

Well, sejarah HAI yang panjang bikin saya bertanya lagi. Saya sih yakin kalo singkatannya adalah 'Hibur, Asuh, Ilmu.' Tapi demi mastiin mana yang bener, arsip HAI pun saya buka.

Baca Juga: 5 Logo HAI dari Awal sampai Sekarang

Dugaan saya benar. Nyari 'Hiburan, Amal, dan Ilmu', 0 results di mesin arsip HAI. Namun kalo search 'Hibur, Asuh, Ilmu' ada beberapa lembar majalah dari masa lalu yang ngebahas ini.

Tertulis di HAI edisi 46, tahun 1990, H.A.I adalah singkatan dari Hibur, Asuh, dan Ilmu.

Berikut saya copy artikel tersebut: "Apalah artinya nama," kata Shakespeare, pujangga beken itu. Bagi Shakespeare, mungkin nama itu tak perlu, Karena yang lebih penting, siapa yang memakai nama itu.

"Apalah artinya sesuatu tanpa nama," kata kita. Boleh saja berpendapat begitu. Karena adakah sesuatu yang tanpa nama? Kendati sesuatu itu lebih dulu ada, baru namanya menyusul. Sesuatu di sini, antara lain bisa berarti sikap, maksud hati, panduan langkah berayun.

Begitu pula dengan nama 'HAI' - nama majalah kamu ini. Ketika dicuatkan, memang berarti 'sederhana' saja. Hai tak lebih merupakan kata sapaan. Seperti Hi! yang diucapkan orang di Barat sana, Yang juga tanda keakraban, persahabatan, di antara remaja.

Makanya simbol telapak tangan pernah tampil berendeng. Tapi, teman-teman, mungkin banyak yang belum tau kami di Redaksi pun punya rumus sendiri soal nama ini. Buat kami, HAI yang terdiri dari huruf H,A,I itu punya arti dan kepanjangan tersendiri.

Huruf H merupakan akronim dari: Hibur, A berarti: Asuh. Dan I tak lain dari: Ilmu. Ketiga hal inilah yang jadi sikap kami yang kemudian terungkap dalam isi majaiah yang kamu terima setiap Selasa.

Hibur, jelas kami ingin beri hiburan yang bermanfaat. Sebut saja di antaranya suguhan musik atau film. Biar kita selalu segar setiap minggu.

HAI

Penjelasan nama HAI di HAI edisi 46, tahun 1990

Asuh, memang tak lain dari 'mengasuh'. Maksudnya jelas, kita - suka atau tidak - memang masih perlu diasuh, dibimbing. Makanya kami tak pernah bosan untuk memberi informasi, agar kita tau mana yang melenceng. Sambil tak lupa mengingatkan, atau membenarkan, bahkan memuji jika langkah yang kita ambil tepat adanya. Artikel-artikel bertema 'dunia sekolah', fiksi, esai, psikologi, di antaranya meluncur di jalur ini.

Ilmu atau memberi ilmu bisa jadi berarti lebih lebar. Inilah yang coba kami berikan untuk melengkapi dari yang telah didapat di bangku sekolah dan di rumah. Dan sebisanya, di setiap artikel yang kami suguhkan, ada tambahan ilmu yang bisa kamu-kamu dapat. Baik itu dari artikel musik, film, sekolah, bahkan trend sekalipun. Nan, semua inilah sejak awal, sejak lama kami resapi dalam-dalam, dan kami tuangkan, hidangkan untuk kamu-kamu setiap minggu, setiap Selasa.

Jujur, singkatan ini bukanlah sebuah "kurikulum wajib" kalo masuk HAI. Kalo beruntung, ada aja senior atau rekan kerja yang ceritain singkatan ini.

Tapi, seluruh awak HAI (baik langsung maupun tidak langsung) memang selalu diajarkan dan menerapkan 3 hal tersebut dalam mengolah konten dan artikel. Hibur, asuh, dan ilmu.

Nah, sekarang siapa yang baru tau kalo singkatan HAI yang bener itu 'Hibur, Asuh, Ilmu'?

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya