HAI-ONLINE.COM - Mentang-mentang masih muda, belum ada tanggungan macem-macem, seenaknya aja ngurus duit. Sedari dini, kita perlu sadar dengan mengatur keuangan lho!Pasti lah lo punya keinginan yang berhubungan dengan duit. Nah, hal tersebut bisa dicapai lebih cepat kalo punya perencanaan keuangan yang baik.Menurut Melvin Mumpuni CFP selaku CEO dan Founder Finansialku.com, perencanaan keuangan sebagai teknik perencanaan yang fleksibel untuk mendukung perencanaan strategis dalam jangka waktu tertentu dengan mencocokkan tujuan jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang dengan solusi yang tepat.Apalagi kalo lo berpikir perencanaan keuangan dibutuhkan oleh orang tajir saja. Padahal, nyatanya orang kaya nggak membutuhkan itu. Tetapi, orang kelas menengahlah yang membutuhkan perencanaan keuangan.Contohnya, orang kaya mau beli apartemen. Misalnya, dengan harga 500 juta rupiah, mudah bagi mereka tinggal pecahin saja salah satu deposito keuangannya. Sedangkan, kita yang kelas menengah apakah kita akan memecahkan tabungan kita untuk membeli apartemen?Salah satu contohnya di tahun 2020 si X ingin membeli apartemen dengan harga 500 juta rupiah, DP 150 juta rupiah. Jika, diperkirakan kenaikan harga rumah sekitar 8 persen pertahun jadi perkiraan DP membeli rumah jadi 190 juta rupiah di tahun 2023. Jadi, X membutuhkan investasi sekitar 4,4 juta rupiah perbulan atau 12 persen pertahun. Itulah konsep perencanaan keuangan. Jadi, perencana keuangan adalah konsep tujuan yang bisa membantu lo mendapatkan yang lo inginkan.Melvin Mumpuni, CFP menceritakan mengenai pengalamannya saat sebelum memulai merencanakan keuangan. Dulu, sebagai kaum milenial pada umumnya ketika lulus kuliah dengan sarjana Teknik Industri, bagi Melvin saat sudah mendapatkan perkerjaan ya hanya kerja saja dan dapat uang atau gaji, spending, nabung dan begitu seterusnya.
Baca Juga: Sulit Mengatur Keuangan? Ikuti 4 Langkah 'Kakeibo' Seni Menabung Ala JepangTerus gimana memilih perencana keuangan yang baik?Perencana keuangan tentunya harus dan wajib memiliki sertifikat profesi Certified Financial Planner. Peran perencana keuangan adalah memberikan saran dan solusi kepada konsumen apa yang harus dilakukan sehingga dapat mencapai tujuan keuangan yang diinginkan.
Berikut adalah contoh peran perencana keuangan yaitu membuat sebuah perencanaan keuangan. Book plan dibuat sebagai pendahuluan ringkasan rencana keuangan, profile keluarga dan sebagainya. Apakah kondisi keuanganmu sedang sehat atau sedang sakit? Dan membahas mengenai perencanaan dana darurat, atau dana pendidikan anak, dan juga membahas perhitungan mengenai perencanaan asuransi jiwa dan rekomendasi saran dan juga agenda review.Lalu, mengenai kondisi keuangan saat ini seperti apa antara uang masuk, uang keluar, aset, utang, neraca, dan kondisi kesehatan keuangan. Setelah itu mengalisis tujuan keuangan dan dianlisa satu persatu seperti untuk dana darurat, dana pendidikan anak, dan perencanaan untuk perencanaan asuransi jiwa. Lalu membahas mengenai ringkasan keuangan yang sudah diperhitungkan dan profile keluarga, dan setelahnya membahas mengenai tahapan-tahapan didalam merencanakan keuangan.Nah, Finansialku.com sebagai perusahaan perencanaan keuangan yang sudah terdaftar di OJK juga menyediakan layanan konsultasi dan perencanaan keuangan sehingga sobat lo dapat merencanakan keuangan sehingga dapat tercapai tujuan keuangan yang diinginkan.Boleh cobain nih!