Segala Hal yang Remaja Wajib Ketahui Soal Overthinking Ada di Sini

Minggu, 28 Februari 2021 | 18:07
Grid Network

Youth Talks HAI x Cewekbanget.id

HAI-ONLINE.COM - Pasti kalian pernah ngalamin overthinking, baik yang beneran bikin pusing maupun yang cuma gaya-gayaan karena nganggep istilahnya keren.

Well, kalau udah overthinking itu rasanya nggak enak banget. Sampai bingung harus menyelesaikan masalah kita dari mana dulu.

Nah, untuk membantu para remaja mengatasi masalah overthinking, CewekBanget.ID bersama Hai Online mengadakan Youth Talks dengan tema 'Overthinking is Overrated?', nih!

Webinar ini sekaligus jadi rangkaian penutup ulangtahun CewekBanget.ID dan Hai Online.

Baca Juga: Kenapa Kalo Cowok Putus Cinta Bisa Jadi Kurus? Penyebabnya Terungkap!

FYI, acara Youth Talks: 'Overthinking is Overrated' ini dihadiri sama dua narasumber yang kece, yaitu Muhammad Mahrus Afif, S.Psi (Mentor Satu Persen Indonesia Life School), dan salah satu influencer kondang, Tiffani Afifa.

Acara ini seru banget karena membahas semua hal yang berkaitan sama overthinking, mulai dari penyebab hingga gimana caranya untuk mengatasi masalah overthinking yang kita hadapi.

Overthinking wajar nggak, sih?

Sebenarnya yang dimaksud overthinking itu apa, sih? Kak Mahrus dari Satu Persen Indonesia Life School menjelaskan yang dimaksud overthinking itu adalah memikirkan atau menganalisa sesuatu secara terus menerus hingga menyebabkan stres atau mengganggu aktivitas kita sehari-hari.

Overthinking itu adalah hal yang wajar banget, kok.

Nyatanya semua orang pasti pernah mengalami overthinking.

Tapi bukan berarti hal ini harus kita diamin gitu aja, ya! Kita harus berusaha untuk mengatasinya agar kita bisa terbebas dari overthinking.

Lebih lanjut, Kak Mahrus menjelaskan apa yang bisa jadi penyebab kita ovethinking.

Overthinking ini cenderung akan lebih mudah muncul kalau kita sedang berada dalam tekanan alias stres, mencemaskan sesuatu, atau memiliki waktu luang yang lebih.

nggak heran deh banyak dari kita yang sering mengalami overthinking di malam hari saat pengin tidur, karena ini merupakan salah satu waktu luang yang kita punya.

Gimana cara mengatasi overthinking?

Kak Mahrus membagikan 4 langkah untuk mengatasi overthinking yang kita alami:

1. Kenali: kita harus sadar bahwa kita ini sedang mengalami overthinking.

2. Amati: kita juga harus tahu kapan overthinking ini mulai melanda.

3. Rasakan: setelah mengenali dan mengamati, kita harus bisa menerima kalau kita memang sedang overthinking. Jangan denial, ya!

4. Izinkan: kita harus bisa pandai mengelola overthinking ini. Jangan sampai kita terlalu larut ya,guys!

Pengalaman overthinking Tiffani Afifa hingga hampir depresi!

Memiliki pembawaan yang santai dan terlihat selalu ceria, siapa sangka kalau seorang Tiffani Afifa pernah mengalami overthinking yang cukup parah.

Di Youth Talks: 'Overthinking is Overrated?', dokter yang pernah jadi juara Kpop World Festival ini, membagikan pengalamannya seputar overthinking.

Tahun 2015 merupakan tahun yang cukup kelam untuk pelantun 'Ratu di Hatimu' ini.

Tiffani mengaku kalau dirinya merupakan orang yang visioner, yang suka menyusun rencana jangka panjang.

Namun di tahun tersebut, Tiffani harus menerima kenyataan pahit yang nggak sesuai sama rencana yang udah dia buat.

Karena hal tersebut, Tiffani jadi merasa down banget. Ia bahkan banyak menghabiskan waktu di kamar sendiri, dan menghindari interaksi sama orang lain.

Ia mengaku pada saat itu ia seperti merasakan nggak ada gairah hidup dan hampir depresi!

Duh, ternyata overthinking yang berlebihan juga bisa berakibat fatal ya, guys!

Konsultasi langsung sama ahli

Di Youth Talks: 'Overthinking is Overrated?' ini, para peserta yang beruntung bisa konsultasi langsung lho sama Kak Mahrus dan Tiffani Afifa tentang overthinking dan masalah yang mereka hadapi.

Permasalahan yang jadi penyebab mereka overthinking pun bermacam-macam, ada yang karena terlalu banyak tugas kuliah, hingga ada yang merasa di titik terendah dalam hidup.

nggak cuma itu, beberapa penanya yang beruntung juga berhasil mendapatkan doorprize yang menarik banget, lho! Asyik banget, ya?

FYI, acara Youth Talks: 'Overthinking is Overrated' didukung oleh Satu Indonesia Life School, Collab Asia, Screamous Clothing, KYRO dan Stardustt Jewelry.

Sampai ketemu di Youth Talks edisi berikutnya ya, guys! (*)

Tag

Editor : Alvin Bahar