Behemoth Isyaratkan Rilis Album Baru Pada Musim Gugur Tahun Ini

Minggu, 21 Februari 2021 | 16:08
Dale May / Revolver

Behemoth

HAI ONLINE -Band black metal asal Polandia Behemoth tampaknya akan merilis album pertama mereka setelah terakhir mengeluarkan album pada 2018 lalu.

Dikabarkan bahwa band ini sekarang menandatangani kontrak dengan Nuclear Blast untuk rilis di seluruh dunia.

Baca Juga: 'Gurita Kota' The Panturas Di-remix Sama Feel Koplo, Begini Jadinya

Adam "Nergal" Darski dari Behemoth mengatakan dalam pernyataan pers bahwa "sekarang adalah tentang masa depan, dan kami berharap dapat memulai babak baru bagi Behemoth berikutnya dengan tim yang fokus dan direvitalisasi di Nuclear Blast!"

Behemoth terakhir mengeluarkan album penuhnya yang ke-11 'I Loved You At Your Darkest' tahun 2018. Tindak lanjutnya, sesuai Consequence Of Sound, untuk sementara ditetapkan untuk rilis musim gugur 2021.

“Senang sekali memperpanjang kemitraan kami untuk perilisan album studio Behemoth yang akandilepaske seluruh dunia,” kata Kepala A&R Nuclear Blast Europe Jens Prueter dalam siaran pers seperti dikutip dari NME.

“Perjalanan 30 tahun mereka belum mencapai puncaknya, dan kami sangat bangga untuk membantu mereka menjadi bukan hanya band metal ekstrim terbesar tetapi juga salah satu band rock paling menarik dekade berikutnya.Hanya ada beberapa band yang memiliki visi dan kemauan untuk mendominasi dunia musik, salah satunya bagi kami adalah Behemoth.”

Simak rangkaian persiapan lagu "In Absentia Dei" di kanal YouTube Behemoth di bawah:

Penulis: Mohammad Farras Fauzi

Tag

Editor : Alvin Bahar